
- Legenda sepakbola Italia Andrea Pirlo mengaku ia tak akan merasa kaget apabila Paul Pogba balik kucing ke Juventus suatu saat nanti.
Pogba meninggalkan Juve pada tahun 2016 lalu, setelah menjalani masa empat tahun yang penuh kesuksesan di Turin. Dengan performanya yang solid, ia kemudian diharap bisa mengangkat performa Manchester United.
Advertisement
Akan tetapi eksepektasi itu sedikit meleset. Pogba memang bisa membantu United meraih tiga trofi di musim perdananya di Old Trafford.
Akan tetapi secara umum, performanya tak bisa konsisten. Bahkan sampai saat ini kesulitan mereplika performanya yang luar biasa di Juve.
Gosip Balik Kucing
Hal itu membuatnya sampai disebut berseteru dengan Jose Mourinho. Akibatnya, beberapa bulan belakangan ini, Pogba pun mulai disebut-sebut siap meninggalkan MU.
Ia sempat dikait-kaitkan dengan raksasa La Liga, Barcelona. Akan tetapi ia juga sempat diisukan bisa saja balik ke Juve. Pemain asal Prancis itu sempat disebut tertarik untuk balik ke Turin karena di sana ada Cristiano Ronaldo.
Kabar kepergiannya pun makin menjadi-jadi. Sebab agennya yakni Mino Raiola kabarnya tengah bekerja keras untuk mengupayakan kepindahan sang gelandang di musim panas tahun depan.
Tak Akan Terkejut
Pirlo kemudian ditanya terkait peluang kepindahan Pogba ke Turin. Legenda AC Milan ini mengatakan bahwa jika saja pemain berusia 25 tahun itu balik kucing, maka ia tak akan terheran-heran.
Pasalnya, ia menganggap kepindahan itu memang sangat logis, khususnya bagi Juve.
Pogba? Itu tidak akan mengejutkan saya karena Juventus mencari yang terbaik dan jika ada pemain yang pergi, tidak ada yang mengatakan bahwa mereka tidak boleh kembali, seru Pirlo pada Tuttosport.
Kaget Pada Bonucci
Akan tetapi untuk transfer Leonardo Bonucci, Pirlo malah mengaku terkejut. Sebab ia tak mengira bek 31 tahun itu akan balik kucing begitu cepat dari AC Milan ke JUve.
“Bonucci yang kembali mengejutkan saya karena saya pikir ia tidak akan melakukannya setelah hanya satu musim bersama Milan, ujarnya.
“Namun, Juventus hanya menginginkan yang terbaik dan Leonardo adalah pemain top di posisinya, sambungnya.
Berita Video
Apakah alasan yang membuat Eden Hazard harus tetap bersam Chelsea?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 13 September 2018 23:04
-
Liga Italia 13 September 2018 22:00
Trisula Maut Juventus Versi Toni: Ronaldo - Dybala - Mandzukic
-
Liga Italia 13 September 2018 21:36
Cepat atau Lambat, Toni Yakin Ronaldo dan Higuain Akan Cetak Gol
-
Bolatainment 13 September 2018 20:16
-
Liga Italia 13 September 2018 19:27
Dari Penilaian De Vrij, Ronaldo Bukan Yang Terbaik Melainkan Mbappe
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...