
Bola.net - Cristiano Ronaldo dikabarkan bakal angkat kaki dari Juventus jika Bianconeri gagal melangkah masuk ke Liga Champions musim depan.
Juventus adalah tim langganan Liga Champions. Apalagi dalam sembilan musim terakhir, mereka selalu juara Serie A.
Namun musim ini berbeda. Juventus mengalami penurunan performa.
Advertisement
Mereka kemungkinan bakal kalah dari Inter Milan dalam perburuan Scudetto. Namun mereka juga punya kans terdepak dari zona empat besar Serie A.
Ancaman Tim Lain
Sekarang ini Juventus berada di posisi tiga klasemen sementara Serie A 2020-21. Mereka mengoleksi 62 angka dari 30 pertandingan.
Sekarang ini di posisi empat ada Atalanta. Mereka mengoleksi 61 angka dari jumlah laga yang sama.
Atalanta bisa saja mendepak Juve dari posisi tiga. Tak cuma itu, Napoli juga mengancam Cristiano Ronaldo dkk.
Sekarang Napoli ada di posisi lima. Dari 30 laga, mereka mengumpulkan 59 poin.
Lazio juga berpeluang masuk ke empat besar. Sebab mereka kini mengoleksi 55 angka dari 29 pertandingan.
Ronaldo Cabut dari Juventus
Belakangan ini muncul banyak gosip terkait masa depan Cristiano Ronaldo. Ia disebut bisa saja cabut dari Juventus pada musim panas 2021 nanti.
Kini ada kabar terbaru terkait kebersamaannya dengan Bianconeri. Ia dikabarkan bakal cabut dari Juventus jika klub itu gagal menembus Liga Champions musim depan alias gagal menembus empat besar Serie A musim ini.
Kabar tersebut diklaim oleh Tuttosport. Laporan ini sendiri muncul setelah sebelumnya Ronaldo dikabarkan emosi jiwa usai laga lawan Genoa.
Saat itu ia membanting jersey Juventus yang dipakanya ke tanah. Selain itu, CR7 juga disebut sempat memukul tembok di ruang ganti dan bungkam saja sebelum pergi dari stadion.
Saat ini Cristiano Ronaldo masih terikat kontrak dengan Juventus hingga tahun 2022 mendatang. Sebelum ini ada kabar bahwa CR7 akan memutuskan masa depannya pada bulan Mei 2021 nanti.
(Tuttosport)
Gosip Lainnya:
- Lagi Bobrok, Tottenham Disarankan Lepas Harry Kane
- Bukan Manchester United, Ousmane Pilih Gabung Juventus
- Lawan Granada, Manchester United Dapat Tambahan Amunisi
- Maaf Chelsea, Romelu Lukaku Tidak Dijual!
- AC Milan Jual 'The Next Cristiano Ronaldo', Ada yang Minat?
- Tinggalkan AC Milan, Gianluigi Donnarumma Merapat ke Chelsea?
- Awas MU! PSG Juga Incar Jadon Sancho
- Manchester United Tidak akan Dapatkan Harry Kane, Ini Penyebabnya
- Demi Mason Greenwood, Manchester United Harus Pertahankan Edinson Cavani
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 April 2021 19:32
Emosi Jiwa, Ronaldo Pukul Tembok Usai Laga Juventus vs Genoa
-
Liga Italia 12 April 2021 18:29
Ronaldo Emosi dan Banting Jersey, Begini Pembelaan Bentancur
-
Liga Italia 12 April 2021 17:45
Tertinggal Jauh, Bentancur Masih Optimis Juventus Bisa Salip Inter Milan
-
Galeri 12 April 2021 09:55
-
Liga Italia 12 April 2021 09:07
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...