Jadwal Siaran Langsung Serie A di RCTI dan Vidio Hari ini, 24 Oktober 2021

Jadwal Siaran Langsung Serie A di RCTI dan Vidio Hari ini, 24 Oktober 2021
Serie A 2021-22 (c) Serie A

Bola.net - Jadwal siaran langsung Serie A di RCTI hari ini, Minggu dan Senin (24-25 Oktober 2021). Siaran langsung Liga Italia di RCTI pekan ini salah satunya adalah duel Inter Milan vs Juventus.

Semua pertandingan Serie A yang disiarkan di beIN Sports juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.

Pekan lalu, Inter racikan Simone Inzaghi menelan kekalahan pertamanya di Serie A musim ini. Melawan tuan rumah Lazio, Nerazzurri unggul lewat penalti Ivan Perisic, tapi pada akhirnya harus menyerah 1-3.

Meski begitu, Inter bisa langsung bangkit di Liga Champions tengah pekan kemarin. Menjamu Sheriff Tiraspol, Inter menang 3-1 melalui gol-gol Edin Dzeko, Arturo Vidal, dan Stefan de Vrij.

Sementara itu, Juventus besutan Massimiliano Allegri sudah lepas dari periode negatif mereka. Sempat melalui empat laga pertama di Serie A musim ini tanpa kemenangan (M0 S2 K2), Giorgio Chiellini dan kawan-kawan akhirnya mulai konsisten meraih kemenangan.

Juventus baru saja meraih enam kemenangan beruntun di semua kompetisi, dan selalu dengan skor 1-0 dalam empat yang terkini.

1 dari 8 halaman

AS Roma Menantang Napoli

AS Roma Menantang Napoli

Pemain AS Roma, Roger Ibanez dan Bryan Cristante (c) AP Photo

Duel panas AS Roma vs Napoli juga akan digelar pada pekan ke-9 Serie A musim 2021/2022. Laga ini akan disiarkan di beIN Sport dan live streaming di Vidio.

Roma baru saja menelan dua kekalahan beruntun. Pekan lalu, anak-anak asuh Jose Mourinho takluk 0-1 dari tuan rumah Juventus. Setelah itu, mereka hancur 1-6 saat bertandang ke markas Bodo/Glimt di UEFA Conference League.

Mourinho menurunkan starting XI yang 'tidak biasa' ketika melawan Bodo/Glimt di Norwegia. Sejumlah pemain inti tidak dia pasang dari menit awal. Itu bisa jadi sebagai persiapan untuk laga berat kontra Napoli, yang di Serie A musim ini masih sempurna.

Ya, Napoli besutan Luciano Spalletti memang memenangi delapan pertandingan yang telah mereka mainkan di Serie A musim ini. Mereka juga mencetak 19 gol dan baru kebobolan tiga.

Napoli sendiri baru saja meraih kemenagan impresif di Liga Europa. Menjamu Legia Warsawa, Napoli menang 3-0 lewat gol-gol Lorenzo Insigne, Victor Osimhen, dan Matteo Politano.

2 dari 8 halaman

Jadwal Siaran Langsung Serie A di RCTI

Senin, 25 Oktober 2021

  • 01:45 WIB - Inter Milan vs Juventus - RCTI

Simak jadwal lengkap dan hasil pertandimgan pekan ke-9 Serie A musim 2021/2022 di bawah ini ya Bolaneters.

4 dari 8 halaman

Sabtu, 23 Oktober 2021

Sampdoria 2-1 Spezia
Salernitana 2-4 Empoli
Sassuolo 3-1 Venezia

5 dari 8 halaman

Minggu, 24 Oktober 2021

Bologna 2-4 AC Milan

17:30 WIB - Atalanta vs Udinese
20:00 WIB - Hellas Verona vs Lazio
23:00 WIB - AS Roma vs Napoli

6 dari 8 halaman

Senin, 25 Oktober 2021

01:45 WIB - Inter Milan vs Juventus

7 dari 8 halaman

Klasemen Serie A

8 dari 8 halaman

Top Skor Serie A

7 gol - Ciro Immobile [Lazio]
6 gol - Edin Dzeko [Inter Milan], Mattia Destro [Genoa], Joao Pedro [Cagliari]
5 gol - Lautaro Martinez [Inter Milan], Victor Osimhen [Napoli]