Jadwal Pertandingan Pekan ke-23 La Liga, 13-15 Februari 2021

Jadwal Pertandingan Pekan ke-23 La Liga, 13-15 Februari 2021
Sevilla vs Barcelona pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2020/2021 (c) AP Photo

Bola.net - Jadwal pertandingan pekan ke-23 La Liga musim 2020/2021. Barcelona akan menjamu tim yang sedang berupaya naik dari papan bawah klasemen, Deportivo Alaves.

Laga Barcelona vs Deportivo Alaves akan digelar di Camp Nou, Minggu (14/2/2021).

Dalam laga terakhirnya di La Liga, Barcelona mengalahkan tuan rumah Real Betis 3-2, di mana Lionel Messi dan Trincao masing-masing menyumbang satu gol. Sementara itu, Alaves menang 1-0 saat menjamu Real Valladolid melalui gol tunggal Joselu.

Form Barcelona di La Liga bisa dibilang memuaskan, selalu menang dalam enam fixture terakhir mereka. Barcelona perlu memastikan supaya kekalahan di Copa del Rey tak sampai merusak form mereka di liga.

1 dari 3 halaman

Ujian Kosistensi Real Madrid

Real Madrid akan mendapat lawan sulit pekan ini. Los Blancos akan menjamu Valencia yang tengah bangkit pada dua laga terakhir dengan satu kemenangan dan hasil imbang.

Performa Madrid tengah membaik dengan kemenangan pada dua laga terakhir. Namun, Madrid belum tampil meyakinkan. Madrid juga masih dihadapkan pada masalah pelik terkait cedera pemain.

Zinedine Zidane bisa memainkan Toni Kroos usai absen karena akumulasi kartu. Namun, Marcelo diragukan tampil karena cedera. Madrid punya ujian besar untuk menjaga konsistensi permainan mereka.

Simak jadwal lengkap pekan ke-23 La Liga di bawah ini ya Bolaneters.

2 dari 3 halaman

Jadwal Pekan ke-23 La Liga

Sabtu 13 Februari 2021

  • 03.00 WIB, Celta Vigo vs Elche
  • 20.00 WIB, Granada vs Atletico Madrid
  • 22.15 WIB, Sevilla vs Huesca

Minggu 14 Februari 2021

  • 00.30 WIB, Eibar vs Real Valladolid
  • 03.00 WIB, Barcelona vs Deportivo Alaves
  • 20.00 WIB, Getafe vs Real Sociedad
  • 22.15 WIB, Real Madrid vs Valencia

Senin 15 Februari 2021

  • 00.30 WIB, Levante vs Osasuna
  • 03.00 WIB, Villarreal vs Real Betis