Jadwal Pertandingan Inter Milan vs Juventus, 18 Januari 2021

Jadwal Pertandingan Inter Milan vs Juventus, 18 Januari 2021
Serie A, Inter Milan vs Juventus (c) Bola.net

Bola.net - Grande partita akan tersaji di Stadio Giuseppe Meazza - San Siro pada pekan ke-18 Serie A 2020/21, Senin (18/1/2021). Peringkat 2 Inter Milan akan menjamu juara bertahan dan peringkat 4 Juventus.

Duel ini akan mempertemukan pemain-pemain top. Ada Achraf Hakimi, Lautaro Martinez, hingga Lautaro Martinez di kubu Inter. Ada Giorgio Chiellini, Federico Chiesa, hingga Cristiano Ronaldo di pihak Juventus.

Ada pula pertemuan guru dan murid di pinggir lapangan, yakni Antonio Conte dan Andre Pirlo. Conte adalah pelatih Pirlo di Juventus antara 2011 dan 2014. Sekarang, mereka akan saling berhadapan sebagai pelatih.

Inter saat ini memiliki 37 poin, tertinggal tiga poin di belakang AC Milan. Sementara itu, Juventus memiliki 33 poin, tapi masih punya tabungan satu laga.

1 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan

  • Pertandingan: Pekan ke-18 Serie A
  • Laga: Inter Milan vs Juventus
  • Jadwal: 18 Januari 2021
  • Pukul: 02.45 WIB
  • Stadion: Stadion Giuseppe Meazza
  • Live streaming: Vidio.com
2 dari 2 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Inter (3-5-2): Handanovic; Skriniar, de Vrij, Bastoni; Hakimi, Barella, Brozovic, Vidal, Young; Lukaku, Lautaro.

Pelatih: Antonio Conte.

Info skuad: Pinamonti (cedera), D'Ambrosio (cedera), Vecino (cedera), Darmian (meragukan).

Juventus (3-5-2): Szczesny; Dabilo, Bonucci, Chiellini; Chiesa, McKennie, Bentancur, Ramsey, Frabotta; Morata, Ronaldo.

Pelatih: Andrea Pirlo.

Info skuad: Dybala (cedera), Alex Sandro (meragukan), Cuadrado (meragukan), De Ligt (meragukan).