Jadwal Pertandingan AC Milan Hari Ini, Minggu 28 Januari 2024: Jamu Bologna, Petik Tiga Poin Lagi

Jadwal Pertandingan AC Milan Hari Ini, Minggu 28 Januari 2024: Jamu Bologna, Petik Tiga Poin Lagi
Noah Okafor merayakan golnya di laga Udinese vs AC Milan di pekan ke-21 Serie A 2023/2024 di Bluenergy Stadium, Minggu (21/01/2024). (c) Andrea Bressanutti/LaPresse via AP Photo

Bola.net - Jadwal Pertandingan raksasa Serie A AC Milan melawan Bologna pada hari Minggu, 28 Januari 2024.

Pertandingan AC Milan vs Bologna ini merupakan pertandingan pekan ke-22 Liga Italia 2023/2024. Duel ini akan dilangsungkan di San Siro pada pukul 02.45 WIB.

Milan sedang dalam tren positif. Usai dijegal Atalanta, mereka menang dua kali beruntun. Rossoneri sukses membekuk AS Roma dan Udinese. Milan kini tentu akan berusaha melanjutkan tren positifnya itu saat melawan Bologna. Apalagi mereka bermain di markas sendiri.

Modal Milan untuk mengalahkan Bologna cukup bagus. Sang tamu sedang limbung karena dalam empat laga terakhir mereka tak pernah meraih kemenangan.

Milan juga punya catatan cukup bagus melawan Bologna di lima pertemuan terakhir. Mereka menang tiga kali dan imbang dua kali.

Untuk laga ini, AC Milan tak akan diperkuat oleh Pierre Kalulu, Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Tommaso Pobega, dan Mattia Caldara yang cedera. Ismael Bennacer memang sudah pulang dari Piala Afrika 2023 tapi masih cedera. Sementara itu Samuel Chukwueze masih bermain di Afcon.

1 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Prediksi Susunan Pemain

Serie A 2023/2024: Riccardo Calafiori vs Charles De Ketelaere (kanan) dalam laga Bologna vs Atalanta di pekan 17 (c) Massimo Paolone/LaPresse via AP

AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kjaer, Gabbia, Hernandez; Adli, Reijnders; Pulisic, Loftus-Cheek, Leao; Giroud.

Pelatih: Stefano Pioli.

Bologna (4-3-3): Skorupski; De Silvestri, Beukema, Calafiori, Kristiansen; Ferguson, Freuler, Aebischer; Orsolini, Zirkzee, Urbanski.

Pelatih: Thiago Motta.

2 dari 4 halaman

Head to Head

Head to Head

Serie A 2023/2024: Selebrasi gol Yacine Adli dalam laga AC Milan vs AS Roma di pekan 20 (c) AP Photo/Luca Bruno

5 Pertemuan Terakhir
22-08-2023 Bologna 0-2 Milan (Serie A)
15-04-2023 Bologna 1-1 Milan (Serie A)
28-08-2022 Milan 2-0 Bologna (Serie A)
05-04-2022 Milan 0-0 Bologna (Serie A)
24-10-2021 Bologna 2-4 Milan (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir AC Milan (M-M-K-M-M)
03-01-24 Milan 4-1 Cagliari (Coppa Italia)
07-01-24 Empoli 0-3 Milan (Serie A)
11-01-24 Milan 1-2 Atalanta (Coppa Italia)
15-01-24 Milan 3-1 Roma (Serie A)
21-01-24 Udinese 2-3 Milan (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Bologna (M-K-S-S-K)
23-12-23 Bologna 1-0 Atalanta (Serie A)
30-12-23 Udinese 3-0 Bologna (Serie A)
06-01-24 Bologna 1-1 Genoa (Serie A)
10-01-24 Fiorentina 0-0 Bologna (Coppa Italia)
14-01-24 Cagliari 2-1 Bologna (Serie A).

3 dari 4 halaman

Jadwal AC Milan

Jadwal AC Milan

Skuad AC Milan merayakan gol Theo Hernandez ke gawang AS Roma di pekan ke-20 Serie A 2023/2024 di San Siro, Senin (15/01/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Luca Bruno

Pertandingan: AC Milan vs Bologna

Stadion: San Siro

Hari, tanggal: Minggu, 28 Januari 2024

Jam: 02.45 WIB

Live: beIN 3

Live streaming: Vidio - KLIK DI SINI

Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita AC Milan terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Italia hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Serie A dan jadwal lengkap AC Milan di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.