Jadwal dan Siaran Crotone vs Juventus Dini Hari, 18 Oktober 2020

Jadwal dan Siaran Crotone vs Juventus Dini Hari, 18 Oktober 2020
Federico Chiesa (c) Juventus FC

Bola.net - Juara bertahan Juventus akan main tandang melawan tim promosi Crotone pada pekan ke-4 Serie A 2020/21. Pertandingan di Stadio Ezio Scida ini bisa dinikmati di Vidio.com, Minggu (18/10/2020) dini hari WIB.

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, tak bisa menurunkan beberapa pemain pilarnya. Cristiano Ronaldo dan Weston McKennie dinyatakan positif COVID-19. Aaron Ramsey mengalami cedera saat jeda internasional. Matthijs de Ligt juga masih berada di meja perawatan.

Pirlo kemungkinan akan memasang Alvaro Morata sebagai ujung tombak. Dia bakal didampingi oleh Dejan Kulusevski dan Federico Chiesa, yang direkrut dari Fiorentina pada deadline day transfer musim panas. Sementara itu, Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini bakal mengawal jantung pertahanan.

1 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan

Jadwal Pertandingan

Serie A, Crotone vs Juventus (c) Bola.net

Serie A 2020/21 Pekan 4

  • Pertandingan: Crotone vs Juventus
  • Stadion: Ezio Scida
  • Hari, tanggal: Minggu, 18 Oktober 2020
  • Jam kick-off: 01.45 WIB
  • Live: Vidio.com.
2 dari 2 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Alvaro Morata (c) Juventus FC

Crotone (3-5-2): Cordaz; Magallan, Marrone, Golemic; Molina, Petriccione, Cigarini, Messias, Reca; Simy, Siligardi.

Pelatih: Giovanni Stroppa.

Juventus (3-4-3): Buffon; Danilo, Bonucci, Chiellini; Cuadrado, Arthur, Bentancur, Frabotta; Kulusevski, Morata, Chiesa.

Pelatih: Andrea Pirlo.