Jadwal dan Live Streaming Inter Milan Vs Empoli di Vidio, 6 Mei 2022

Jadwal dan Live Streaming Inter Milan Vs Empoli di Vidio, 6 Mei 2022
Prediksi Serie A, Inter Milan vs Empoli 6 Mei 2022 (c) Bola

Bola.net - Inter Milan akan menjamu Empoli di laga pekan ke-36 Serie A 2021-22 di Giuseppe Meazza, Jumat (06/05/2022) malam WIB. Link live streaming Liga Italia ini bisa Bolaneters dapatkan di Vidio.

Inter Milan saat ini berada di posisi kedua klasemen Serie A dengan 75 poin, tertinggal dua poin dari AC Milan yang ada di punca. Sementara, Empoli berada di posisi ke-14 dengan raihan 37 poin.

Inter Milan masih bersaing untuk gelar scudetto musim 2021/2022. Selain itu, mereka juga punya laga final Coppa Italia melawan Juventus yang akan dimainkan tengah pekan depan. Inter masih punya kans mendapat dua trofi musim ini.

Empoli dalam posisi yang cukup aman dari ancaman degradasi. Empoli diyakini akan bermain lepas saat berjumpa Inter Milan, seperti ketika mereka menang atas Napoli di pekan ke-34. Penyerang muda Andrea Pinamonti bisa memberi ancaman bagi gawang Inter Milan.

Dari sisi performa, Inter dan Empoli meraih hasil berbeda pada laga terakhirnya. Inter menang 2-1 atas Udinese, sementara Empoli kalah dengan skor 3-1 dari Torino.

1 dari 3 halaman

Link Live Streaming Inter Milan Vs Empoli

Jadwal pertandingan Serie A: Inter Milan Vs Empoli

Pertandingan: Inter Milan vs Empoli

Venue: Giuseppe Meazza

Hari: Jumat, 6 Mei 2022

Kick-off: 23.45 WIB.

Link Live Streaming: VIDIO (https://www.vidio.com/live/6317-bein-3?schedule_id=1819918)

2 dari 3 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, De Vrij, Dimarco; Darmian, Arturo Vidal, Marcelo Brozovic, Gagliardini, Ivan Perisic; Edin Dzeko, Lautaro Martinez

Diragukan: Alessandro Bastoni, Nicolo Barella, Robin Gosens

Pelatih: Simone Inzaghi

Empoli (4-3-1-2): Vicario; Romagnoli, Viti, Luperto, Parisi; Henderson, Asllani, Zurkowski; La Mantia; Di Francesco, Pinamonti

Absen: Nicolas Haas, Lorenzo Tonelli, Riccardo Marchizza, Petar Stojanovic (akumulasi), Valerio Verre (akumulasi)

Pelatih: Aurelio Andreazzoli

Jangan lupa ya Bolaneters, ikuti terus perkembangan terbaru dan terlengkap seputar sepak bola internasional hanya di Bola.net.