Ivan Perisic Cedera Lutut

Ivan Perisic Cedera Lutut
Ivan Perisic (c) FC Internazionale
- Inter Milan harus kehilangan salah satu gelandang andalan mereka pada musim ini, Ivan Perisic. Pemain asal Kroasia tersebut dipastikan mengalami masalah pada lutut kirinya.


Belum ada konfirmasi lebih lanjut dari pihak Inter Milan terkait kondisi cedera Perisic.


Namun, Perisic dipastikan tidak akan bisa tampil pada laga kontra , dini hari nanti (28/1) WIB, di semifinal Coppa Italia. Akan ada pemeriksaan lebih lanjut ihwal cedera Perisic.


Kepastian absennya Perisic pada laga kontra Juventus disampaikan oleh salah satu media sohor Italia, Sky Italia. Sesuatu yang kabarnya membuat pelatih Roberto Mancini dirundung pusing.


Mancini memang pantas pusing dengan absennya Perisic. Sejak datang dari Wolfsburg pada musim panas yang lalu, Perisic sudah ambil bagian pada 19 pertandingan Inter dengan catatan dua gol [initial]
 (sky/asa)