Istri Pastikan Inter Milan Tetap Jadi Prioritas Icardi

Istri Pastikan Inter Milan Tetap Jadi Prioritas Icardi
Mauro Icardi. (c) AFP

Bola.net - - Istri sekaligus agen Mauro Icardi, Wanda Nara angkat suara seputar rumor kepergian suaminya dari Inter Milan. Wanda menyebut bahwa Inter Milan tetap menjadi prioritas Icardi kendati banyak tim yang meminatinya.

Sama seperti musim-musim sebelumnya, Icardi tampil mengesankan di lini serang Nerrazurri. Ia berhasil membawa La Beneamata lolos ke Liga Champions musim depan dengan raihan 29 golnya di ajang Serie A.

Performa apik striker 25 tahun itu menarik banyak perhatian klub-klub top Eropa. Nama-nama seperti Real Madrid, Manchester United dan Bayern Munchen disebut meminati jasanya musim depan.

Namun Wanda menyebut bahwa suaminya itu tetap memprioritaskan Inter Milan di bursa transfer nanti. "Saya sangat kesal ketika orang-orang meremehkan Mauro," ujar Wanda kepada Radio Metro.

"Saat ini dia diinginkan tiga tim terbaik di dunia. Namun kita lihat nanti bagaimana situasinya dengan Inter Milan."

"Situasinya saat ini adalah antara dia menandatangani kontrak baru atau pergi. Namun saya bisa bilang prioritasnya tetap berada untuk klub ini, dan kami akan menyelesaikan permasalahan ini sebelum kami pergi berlibur." tandasnya.