Isla: Juventus Adalah Mimpi Yang Menjadi Nyata

Isla: Juventus Adalah Mimpi Yang Menjadi Nyata
Isla tak sabar bergabung dengan Juventus. © AFP
Bola.net - Defender Udinese Mauricio Isla mengatakan kepindahannya ke Juventus sebentar lagi bagaikan mimpi yang menjadi kenyataan.

Pemain internasional Chili tersebut berharap dapat bergabung dengan La Vecchia Signora minggu depan, karena telah menjalani tes medis di Turin dan sudah tak sabar menunggu konfirmasi resmi atas kepindahannya.

"Ini adalah sebuah mimpi yang menjadi nyata, saya akan bergabung dengan tim terkuat di Italia," ujar Isla.

"Hal ini penting bagi saya sebagai seorang pemain. Akan tetapi juga penting bagi keluarga saya. Saya telah bekerja selama bertahun-tahun untuk mencapainya."

"Di Udine saya menjadi pemain profesional. Namun saya telah katakan bahwa cepat atau lambat saya akan menuju klub yang lebih besar seperti Juve. Di sana saya mendapat tantangan untuk trofi. Saya ingin bermain dan memenangkan sesuatu yang bergengsi, seperti Liga Champions." (tvn/atg)