Inzaghi Senang Milan Kembali Dapat Dukungan Penuh

Inzaghi Senang Milan Kembali Dapat Dukungan Penuh
Inzaghi senang Milan kembali dapat dukungan publik San Siro (c) AFP
Bola.net - Meski AC Milan dikalahkan Juventus di San Siro pada giornata ketiga lalu, Filippo Inzaghi memiliki sebuah kekaguman. Kekaguman itu tak lepas dari para pendukung setia Rossoneri sendiri.

Bagi Pippo, San Siro yang dipenuhi 80.000 suporter adalah hal yang sungguh luar biasa sekaligus hal yang spesial.

"Pencapaian terbesar adalah 80 ribu penonton di San Siro. Dukungan mereka adalah sesuatu yang kami bawa dalam hati ke pertandingan berikutnya.

"Milan telah merasakan tahun-tahun yang sulit, tapi saya senang karena melihat para suporter sudah mulai kembali ke stadion. Saya yakin secara perlahan tim ini akan memberi kegembiraan bagi fans." tegas mantan striker Italia itu seperti dikutip fourfourtwo.com. [initial]

 (fft/dct)