Inzaghi Jelang Ketemu Roma: Ini Baru Satu Babak

Inzaghi Jelang Ketemu Roma: Ini Baru Satu Babak
Simone Inzaghi (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Lazio, Simone Inzaghi memberikan peringatan kepada anak asuhnya untuk tetap fokus saat melawan AS Roma. Meski punya keuntungan gol, menurutnya hasil itu baru di babak pertama.

Sebagaimana diketahui, Lazio memiliki keuntungan berkat kemenangan dua gol tanpa balas saat melawan Roma di leg pertama semifinal Coppa Italia. Artinya, Biancocelesti hanya butuh hasil imbang untuk mencapai final.

Meskipun memiliki keuntungan gol itu, Inzaghi tak mau anak asuhnya jemawa dan lupa diri. Menurutnya, yang paling penting adalah menampilkan permainan terbaik dan berusaha mencetak gol.

"Kami siap untuk apa pun. Ini akan menjadi hadiah terindah untuk ulang tahun ke-41 saya," ujar Inzaghi yang berulang tahun pada hari pertandingan. "Ini baru satu babak. Kami memimpin, tapi kami tak akan membuat perhitungan pada hasil, kami akan tetap memainkan permainan kami."

"Sekarang ini seperti ini menjadi satu pertandingan. Sementara itu, kami unggul 2-0, tapi kami masih harus bermain keluar dari kulit kami. Kami harus bermain dengan kerendahan hati dan bersatu dengan pengorbanan," sambungnya.

"Kami menyadari kekuatan kami. Kami butuh banyak hati dan kepala, tapi di atas semua itu kerendahan hati," tandasnya.