Inter Tutup Pintu untuk Kembalinya Gabigol

Inter Tutup Pintu untuk Kembalinya Gabigol
Gabriel Barbosa (c) AFP

Bola.net - Inter Milan sudah tidak tertarik untuk memulangkan Gabriel Barbosa alias Gabigol. Hal tersebut diungkapkan oleh agen pemain yang bersangkutan.

Gabigol sempat menjadi sorotan berkat penampilan gemilangnya bersama Santos. Pemain Brasil itu akhirnya memutuskan hijrah ke Eropa pada 2016 lalu dengan menerima pinangan Inter.

Sayang kariernya bersama Inter berjalan kurang mulus. Gabigol pun sempat menjalani masa peminjaman di Benfica sebelum pulang kampung ke Santos dan kemudian memperkuat Flamengo.

Gabigol mampu membangkitkan kariernya di Flamego. Penyerang 23 tahun itu sukses membawa Flamengo menjadi juara Serie A Brasil dan Copa Libertadores. Ia juga menyandang gelar top skorer Copa Libertadores.

1 dari 2 halaman

Tutup Pintu

Gabigol saat ini masih terikat kontrak dengan Inter. Kendati demikian, Inter sudah menutup pintu pada Gabigol secara permnanen.

"Pernahkah Anda mendengar Gabriel berkata, 'Saya bermain bagus di Brasil, sekarang saya ingin menunjukkan kepada Inter bahwa saya bisa kembali dan bermain dengan bagus di sana' atau sesuatu seperti itu? Tidak, tidak pernah," kata Junior Pedroso kepada Calciomercato.com.

"Kenyataannya adalah bahwa tidak ada jalan kembali, Inter menutup pintu pada Gabigol secara permanen. Itu tidak pernah menjadi pilihan. Saya bisa mengatakan bahwa dia sangat gembira seperti itu."

Sumber: Sempre Inter

2 dari 2 halaman

Bahagia di Flamengo

Pedroso juga mengatakan kalau Gabigol sangat bahagia bermain dengan Flamengo. Kliennya merasa sangat diterima di klub asuhan Jorge Jesus tersebut.

"Dengan Flamengo-nya, dengan klub yang menyambutnya dengan sangat baik, rekan-rekan setimnya yang mencintainya, para penggemar yang memberinya segala macam perhatian. Dia memiliki pelatih luar biasa seperti Jorge Jesus yang telah membantunya. Hanya itu yang dia butuhkan," tutupnya.