Inter Punya Rencana Untuk Tukar Eriksen Dengan Pemain Arsenal

Inter Punya Rencana Untuk Tukar Eriksen Dengan Pemain Arsenal
Christian Eriksen menjalani debutnya bersama Inter Milan dalam laga perempat final Coppa Italia melawan Fiorentina, Kamis (30/1/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Inter Milan dikabarkan berniat untuk mengirim Christian Eriksen ke Arsenal dan menukarnya dengan Lucas Torreira.

Masa depan Eriksen di Inter Milan masih belum jelas. Sebelumnya santer beredar kabar ia akan dilepas oleh Nerrazurri.

Sebab ia dinilai tak cocok bermain di Italia. Eriksen pun sempat dikaitkan dengan beberapa tim seperti PSG dan Tottenham.

Namun belakangan ada kabar ia bisa dipertahankan di Inter. Ada rencana ia akan dimainkan sebagai playmaker.

1 dari 2 halaman

Rencana Inter untuk Eriksen

Namun kini muncul kabar baru terkait masa depan Christian Eriksen. Inter Milan dikabarkan ingin mengirimnya ke Arsenal.

Harapannya, The Gunners mau mengirim Lucas Torreira sebagai gantinya. Kabar ini dilontarkan oleh Tuttosport.

Media yang berbasis di Turin itu disebut mencari pemain yang akan dijadikan sebagai pelapis Marcelo Brozovic. Inter menilai Torreira sebagai kandidat yang pas untuk mengisi posisi tersebut.

Laporan itu juga menyebut Inter dan Arsenal belum membuka pembicaraan. Akan tetapi Eriksen bisa kembali ke Premier League dengan status pinjaman.

2 dari 2 halaman

Torreira Masih di Atletico Madrid

Lucas Torreira sempat bersinar di Sampdoria. Ia kemudian dibeli oleh Arsenal pada musim panas 2018 lalu.

Akan tetapi di klub London tersebut, Torreira gagal bersinar. Pada akhirnya ia dilepas ke Atletico Madrid pada musim panas 2020 kemarin.

Torreira dipinjamkan ke Atletico selam satu musim penuh. Belum diketahui apakah jika memang Inter Milan mengirim Christian Eriksen ke Arsenal, Atletico bersedia melepas pemain Uruguay tersebut.

(Tuttosport)