Inter Milan Terdepan untuk Rekrut Olivier Giroud

Inter Milan Terdepan untuk Rekrut Olivier Giroud
Olivier Giroud usai membobol gawang Arsenal di laga final Liga Europa musim 2018/19 (c) AP Photo

Bola.net - Teka-teki mengenai klub mana yang akan diperkuat oleh Olivier Giroud mulai terungkap. Striker Chelsea itu dirumorkan bakal memperkuat Inter Milan di bulan Januari nanti.

Giroud yang sudah hampir dua tahun membela The Blues tengah diberitakan tidak bahagia di London Barat. Sang striker diberitakan tidak senang karena posisinya yang digeser oleh Tammy Abraham di lini serang The Blues.

Giroud diberitakan tengah mencari klub baru di bulan Januari nanti. Sejauh ini ada beberapa klub yang menaruh perhatian terhadap mantan striker Arsenal tersebut.

Tuttosport membeberkan bahwa Giroud kini sudah menemukan calon klub barunya. Sang striker diberitakan bakal bergabung dengan Inter Milan di bulan Januari nanti.

Mengapa Giroud tertarik pindah ke Inter? Simak informasinya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Faktor Conte

Laporan tersebut mengklaim bahwa Giroud tertarik pindah ke Inter Milan karena ada sosok Antonio Conte di sana.

Conte merupakan sosok yang membawa Giroud ke London Barat. Sang pelatih diberitakan sangat menyukai gaya bermain striker asal Prancis tersebut.

Selain itu Giroud juga menyukai taktik Conte sehingga ia tertarik menjajal karirnya di Serie A.

2 dari 3 halaman

Mulai Negosiasi

Laporan tersebut juga mengklaim bahwa beberapa minggu terakhir proses negosiasi antara kedua pihak.

Secara garis besar pembicaraan kontrak Giroud di Inter berjalan lancar. Namun ada beberapa poin yang masih belum disepakati seperti durasi dan nilai kontrak.

Namun laporan itu menyebut bahwa kemungkinan besar kedua pihak sudah bisa mencapai kesepakatan sebelum akhir tahun ini.

3 dari 3 halaman

Dapat Kesempatan

Giroud diberitakan bakal mendapatkan kesempatan di Chelsea dalam satu bulan ke depan.

Hal ini dikarenakan striker utama Chelsea, Tammy Abraham tengah mengalami cedera sehingga Lampard akan melakukan rotasi di lini serangnya.

(Tuttosport)