
Agen dari Icardi, Wanda Nara dalam beberapa kesempatan sebelumnya memang begitu vokal menyebut pihaknya tak puas dengan kontrak yang dimiliki Icardi. Wanda pun menuntut Inter untuk memperbarui kontrak Icardi atau membiarkan sang pemain pergi ke klub lain.
Namun dalam kesempatan baru-baru ini, Ausilio menegaskan bahwa antara klub dan sang pemain tak memiliki masalah apapun. Dan menurutnya, untuk saat ini ada yang lebih penting daripada kontrak Icardi yang masih akan berakhir pada Juni 2019 mendatang.
"Antara kami dan sang pemain tidak ada masalah. Icardi sejauh ini berlatih dengan baik. Ia sudah selama beberapa musim bersama Inter dan saat ini dipercaya mengenakan ban kapten, sebuah kehormatan yang digunakan oleh pemain seperti Picchi, Facchetti dan Zanetti," ujarnya.
"Kami selalu memperhatikan kebutuhan dan kami selalu memperbarui kontrak pada saat yang tepat. Sekarang bukan saat yang tepat untuk memperbaruinya lagi. Kami akan melakukannya begitu waktunya tepat," tambahnya.
"Ada prioritas lain, di lapangan dan dalam bisnis. Kami akan membicarakannya nanti, saat kami tak menjadi subjek dari semua pengamatan media," tandasnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Juli 2016 23:41
-
Liga Italia 25 Juli 2016 23:32
-
Liga Italia 25 Juli 2016 20:46
-
Liga Italia 25 Juli 2016 19:45
-
Liga Italia 25 Juli 2016 19:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...