
Bola.net - Raksasa Serie A, Inter Milan melanjutkan aktivitas mereka di bursa transfer musim panas ini dengan resmi merekrut gelandang Stefano Sensi dari Sassuolo.
Lewat laman resmi mereka, Inter menyatakan bahwa Sensi didatangkan dengan status pinjaman dari Sassuolo selama satu musim disertai dengan opsi pembelian permanen pada tahun depan.
Kabar menyebut bahwa Inter harus membayar 5 juta euro kepada Sassuolo untuk meminjam Sensi. Sementara, jika pada tahun depan ingin mempermanenkan Sensi Inter harus mengeluarkan biaya 20 hingga 22 juta euro.
Advertisement
Selain itu, meski hingga kini belum resmi, akan tetapi Sassuolo direncanakan akan mendapat Marco Sala dari Inter sebagai bagian dari kesepakatan ini.
Sensi menjadi rekrutan ketiga Antonio Conte di Inter. Sebelumnya, Nerazzurri sudah berhasil mendapatkan tanda tangan Diego Godin dan Valentino Lazaro.
"Saya senang bisa menjadi pemain Inter. Saya bahagia dengan keputusan yang sudah saya ambil. Saya mengharapkan musim yang hebat," ujar Sensi.
Statistik Sensi
Gaya bermain Sensi sebagai deep-lying playmaker diklaim hampir mirip dengan Marco Verratti. Maka dari itu tak heran jika jebolan akademi Cesena itu menjadi komoditas panas di bursa transfer.
Stefano Sensi bermain cukup baik pada musim 2018/19 lalu untuk Sassuolo. Pelatih Roberto De Zerbi memainkan Stefano Sensi pada 28 pertandingan di Serie A, 23 kali dia tampil sebagai pemain inti.
Dari jumlah laga yang dimainkan, pemain berusia 23 tahun mampu memberi donasi dua gol dan empat assist untuk Sassuolo. Dia hanya kalah dari bek kanan Pol Lirola dalam hal jumlah assist musim lalu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 2 Juli 2019 19:46
-
Liga Italia 2 Juli 2019 18:45
-
Liga Italia 2 Juli 2019 18:20
-
Liga Italia 2 Juli 2019 18:12
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...