Inter Menang Besar, Spalletti Belum Puas

Inter Menang Besar, Spalletti Belum Puas
(c) AFP

Bola.net - - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, menganggap timnya tampil apik kala bertemu dengan Cagliari di pekan ke-33 Serie A, Rabu (18/4) dini hari tadi. Namun, ia mengaku timnya seharusnya bisa mengunci kemenangan lebih cepat.

Nerrazzuri kembali meraih kemenangan setelah gagal meraih poin penuh dalam tiga pertandingan terakhirnya. Kali ini, Cagliari berhasil digasak oleh Samir Handanovic dkk dengan skor 4-0.

Gol Inter diciptakan oleh empat pemain berbeda, yakni Joao Cancelo, Mauro Icardi, Marcelo Brozovic, serta Ivan Perisic. Khusus untuk Icardi, golnya yang ke-25 musim ini menjadi catatan barunya dan menyamai dua striker hebat Inter lainnya, Ronaldo dan Zlatan Ibrahimovic.

Spalletti mengaku senang dengan penampilan anak asuhnya di laga tersebut. Namun, ia memberi catatan bahwa Nerazzurri seharusnya bisa mengunci kemenangan sejak dari babak pertama. Seperti yang diketahui, tiga gol Inter lainnya tercipta di babak kedua.

"Penampilan yang bagus, tim berhasil mengambil alih lapangan dengan jalan yang benar," ujar Spalletti dalam konferensi pers usai laga.

"Kami seharusnya bisa mengunci kemenangan di babak pertama. Kualitas tidak hanya soal teknik, tapi karakter dan kekuatan fisik juga. Anda membutuhkan ketiganya di sepakbola jika ingin mendapatkan hasil yang signifikan," tandasnya.

Kemenangan tersebut berhasil membawa Inter naik ke posisi tiga klasemen Serie A, membuat AS Roma turun ke peringkat empat. Namun, posisi Nerrazzuri bisa tergeser jika Giallorossi menang atas Genoa hari Kamis (19/4) besok.