Inter Kerja Keras Demi Sukseskan Transfer Darmian

Inter Kerja Keras Demi Sukseskan Transfer Darmian
Matteo Darmian (c) AFP
- Demi memperkuat lini belakangnya, Inter Milan dikabarkan akan berusaha keras membujuk Manchester United agar mau melepas Matteo Darmian pada musim panas ini.


Musim panas ini, Inter terus bekerja keras memperkuat timnya. Mereka tak ingin terus terpuruk dan mencoba bangkit dengan melakukan perombakan yang lebih serius.


Setelah mendapat dana melimpah dari bos anyarnya asal Tiongkok, Inter pun langsung membelanjakan duitnya untuk membeli Joao Mario dan Gabigol, yang transfernya kemungkinan akan diresmikan hari Selasa ini. Tak cukup sampai di situ, pelatih Frank De Boer rupanya ingin memperkuat lini pertahanannya.


De Boer pun akhirnya mengincar bek kanan MU, Darmian. Kebetulan sejauh ini bek berusia 26 tahun ini lebih banyak dicadangkan. Inter sendiri disebut hanya akan meminjamnya selama semusim penuh dan hal itu tak akan membuat mereka mengeluarkan duit banyak.


Menurut laporan dari La Gazzetta dello Sport, De Boer sudah melakukan pertemuan dengan para petinggi Nerrazurri seperti Piero Ausilio dan Giovanni Gardini. Ia mendesak para petinggi itu untuk bekerja keras menuntaskan transfer sang full-back dalam 48 jam.


Namun ada satu hambatan yang cukup besar dalam transfer tersebut. Jika MU setuju melepasnya, Inter masih harus memikirkan bagaimana membayar gajinya yang cukup besar. [initial]


 (gaz/dim)