
Inter sudah mendekati pemain juara Euro 2016 ini sejak beberapa bulan terakhir. Upaya intensif agen Kia Joorabchian diyakini berbuah manis, dengan tercapainya kesepakatan antara semua pihak.
Menurut Gazzetta, Sporting setuju melepas Joao Mario ke Inter dengan nilai transfer €45 juta. Nominal itu berupa €40 juta untuk biaya tebus dan €5 juta dalam bentuk bonus.
Sporting sejatinya mematok harga €60 juta. Namun, begitu sadar kalau pemain yang bersangkutan sudah ingin hengkang dan tak ada klub lain yang menawar setinggi ini, maka Sporting pun segera berubah pikiran.
Kesepakatannya diyakini berupa pinjaman awal senilai €10 juta, dengan kewajiban membeli secara permanen dengan biaya tambahan €35 juta musim panas mendatang. Ini merupakan strategi Inter untuk tetap berada dalam koridor Financial Fair Play.
Inter kabarnya akan mengontrak Joao Mario lima tahun dengan gaji €3 juta per musim. Angka itu jauh lebih besar daripada yang diterimanya di Portugal, yakni €600 ribu per musim.
Kesepakatan ini diyakini bakal diumumkan dalam kurun waktu 72 jam ke depan.
Pertanyaannya sekarang, siapa pemain yang akan dilego Inter demi menyeimbangkan keuangan mereka?
Kandidat utamanya adalah Marcelo Brozovic. Inter membelinya seharga €8 juta pada Januari 2015 dan sekarang diperkirakan bisa laku sekitar €25 juta.
Kandidat lainnya adalah Ivan Perisic. Pasalnya, performa pemain Kroasia itu di Euro 2016 telah menarik minat sejumlah klub top Eropa. [initial]
Klik Juga:
- Thohir Isyaratkan Operasi Transfer Inter Belum Selesai
- Santos Resmi Terima Pinangan Inter Untuk Gabigol
- Erick Thohir: Terima Kasih Roberto Mancini
- Juventus Resmi Jual Mauricio Isla
- Ansaldi: De Boer Suka Serangan Balik
- Ansaldi Jamin Icardi Takkan Pergi
- Koneksi Argentina Bawa Ansaldi ke Inter Milan
- Agen: Wajar Kalau Insigne Diminati Inter
- Matri Segera Gabung Sassuolo
- Roma Siap Lepas Leandro Paredes
- Pemain Baru Inter Milan Cedera Sebulan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 11 Agustus 2016 23:52
-
Liga Italia 11 Agustus 2016 23:29
-
Liga Eropa Lain 11 Agustus 2016 22:05
-
Liga Italia 11 Agustus 2016 21:28
-
Liga Italia 11 Agustus 2016 20:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...