Inilah Alasan Ashley Cole Lebih Pilih AS Roma

Inilah Alasan Ashley Cole Lebih Pilih AS Roma
Ashley Cole (c) ASRoma
Bola.net - Pemain baru AS Roma, Ashley Cole memberikan alasan mengapa dirinya memilih AS Roma pasca hengkang dari Chelsea.

Cole yang kontraknya tak diperpanjang Chelsea setelah akhir musim lalu habis, secara mengejutkan memilih Roma sebagai pelabuhan berikutnya dalam karir sepakbolanya. Padahal beberapa tim besar lain, seperti Liverpool, Real Madrid, Barcelona dan juga AS Monaco sempat dikabarkan tertarik menggunakan jasanya.

Dan diungkapkan pemain 33 tahun tersebut, dia memilih Roma karena dengan banyak pertimbangan. Salah satunya adalah keinginannya untuk menang dengan banyak ambisi.

"Mengapa Roma? Ini adalah klub besar dengan ambisi yang nyata. Tahun lalu mereka berada di posisi kedua. Saya bicara dengan pelatih dan dia menyatakan ambisinya dan kemauan untuk menang," ungkapnya.

"Saya ingin berkontribusi untuk tim yang akan memenangkan liga. Saya menerima banyak tawaran dari yang lain. Tapi saya tak ingin hanya berbaring di pantai. Saya datang ke sini untuk menang. Saya telah memenangkan banyak hal dalam karir saya, dan saya tak ingin berhenti," tandasnya.[initial]

 (foti/dzi)