Inikah Pengganti Cristiano Ronaldo di Juventus?

Inikah Pengganti Cristiano Ronaldo di Juventus?
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo. (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah informasi beredar mengenai siapa calon pengganti Cristiano Ronaldo di Juventus. Si Nyonya Tua dilaporkan akan mencoba memulangkan Moise Kean jika Ronaldo jadi pindah.

Juventus saat ini terancam kehilangan salah satu pemain terbaik mereka. Cristiano Ronaldo dilaporkan tengah mencoba untuk cabut dari Turin di musim panas ini.

Jika Ronaldo pergi, ada lubang besar di lini serang Juventus. Alhasil Si Nyonya Tua mulai bergerak untuk mencari pengganti Ronaldo di tim mereka.

Dilansir Fabrizio Romano, Juventus sudah memetakan siapa yang akan menggantikan Ronaldo. Mereka ingin memulangkan Moise Kean di musim panas ini.

Mengapa Kean yang dipilih Juventus? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Favorit Allegri

Menurut laporan tersebut, Massimiliano Allegri sangat menyukai Kean sebagai seorang striker.

Allegri adalah sosok yang mengorbikan Kean di tim utama Juventus beberapa tahun yang lalu. Namun sang striker turut pergi dari Turin saat Allegri mengundurkan diri.

Allegri dilaporkan ingin bekerja lagi dengan Kean dan ia ingin manajemen Juventus memulangkan sang striker.

2 dari 3 halaman

Kans Terbuka

Laporan yang beredar menyebut bahwa kans Juventus untuk mendatangkan Kean sangat terbuka lebar.

Ini dikarenakan sang striker tidak bahagia di Everton. Karena ia tidak mendapatkan jam bermain yang cukup di bawah asuhan Rafael Benitez.

Kean juga sangat antusias menjadi bereuni dengan Allegri sehingga ia menunggu tawaran dari Juventus.