Ini Penyebab AC Milan dan Inter Gagal Saingi Juventus

Ini Penyebab AC Milan dan Inter Gagal Saingi Juventus
Arrigo Sacchi. (c) GDS
- Mantan pelatih AC Milan, Arrigo Sacchi mengatakan bahwa salah satu penyebab kemerosotan AC Milan dan juga Inter Milan adalah karena persoalan di tubuh manajerial yang tak komitmen 100 persen.


AC Milan dan Inter Milan memang tengah mengalami masa-masa paling sulit dalam perjalanan mereka musim ini. Bahkan kedua tim saat ini tertinggal jauh dari Juventus, raksasa lain yang mendominasi di lima musim terakhir Serie A.


Dan kedua tim dari Milan itu tak lepas dari kecaman Sacchi. Menurutnya, kedua klub saat ini menderita karena manajemen di tingkat atas mereka terlalu sibuk dengan hal-hal di luar klub.


"Ini semua bukan hanya karena uang. Masalah utama Milan dan Inter sama-sama terletak di manajemen klub. Orang asing yang memiliki Inter sering absen dan tampak datar-datar saja," kecamnya.


"Sedangkan Berlusconi terlalu sibuk terlibat dalam politik. Memang benar, sepakbola bukan hal yang paling penting dalam kehidupan. Tapi, sepakbola juga membutuhkan perhatian, cinta, gairah, dan kehadiran harian. Tanpa itu, maka hasil positif tidak akan datang," tandasnya.[initial]


 (gds/dzi)