Ini Penjelasan Pelatih Lazio Usai Dibantai Juventus

Ini Penjelasan Pelatih Lazio Usai Dibantai Juventus
Simone Inzaghi (c) AFP
- Pelatih , Simone Inzaghi mengungkapkan bahwa timnya kalah telak dari Juventus karena kehilangan konsentrasi.


Seperti diketahui, Lazio merasakan kekalahan telak saat bertandang ke Juventus Stadium. Tiga gol masing-masing dari Mario Mandzukic dan dua gol Paulo Dybala memastikan kemenangan Bianconeri.


"Dalam beberapa momen kami seharusnya memiliki lebih memiliki determinasi dan keberanian, karena kami tahu pergerakan Juventus akan mencoba dan bisa lebih terkonsentrasi," ujarnya.


"Penalti adalah keputusan 50-50, anda dapat memberikan itu atau tidak, tapi kami akan kalah pula. Kami berhasil menjaga possession di babak pertama. Tapi setelah kartu merah naif Patric dan penalti tidak ada jalan untuk kembali," ujarnya.


Selain itu, Inzaghi juga membeberkan kondisi dari Felipe Anderson yang tampil selama 53 menit pada laga tersebut, sebelum digantikan Dusan Basta.


"Felipe Anderson bekerja dengan baik selama seminggu dan memiliki kesempatan malam ini. Kami kehilangan banyak pemain penting. Ada empat laga sisa dan kami ingin menggunakan waktu itu untuk meningkatkan diri," tandasnya.[initial]


 (foti/dzi)