Ini Nomor Punggung Idaman Rodriguez di Milan

Ini Nomor Punggung Idaman Rodriguez di Milan
Ricardo Rodriguez (c) AFP

Bola.net - - Bek asal Swiss Ricardo Rodriguez mengaku tidak mengidamkan nomor punggung 3 di AC Milan dan lebih memilih nomor 13.

Bek berusia 24 tahun tersebut sudah memutuskan untuk angkat kaki dari pada musim panas ini. Padahal ia masih terikat kontrak dengan klub Bundesliga itu hingga tahun 2019 mendatang.

Rodriguez sudah memutuskan untuk pindah ke Milan musim depan. Ia bahkan sudah menjalani tes medis pada Rabu pagi waktu setempat.

Setelah melakoni tes medis di klinik Madonnina, ia kemudian sempat diwawancara oleh MilanNews. Saat itu, ia sempat berbicara tentang nomor punggung yang ingin dipakainya di skuat Rossoneri.

"Saya berada di tim yang sangat besar dan kami ingin kembali ke puncak. Nomor 3 bukan nomor favorit saya, saya lebih memilih 13 atau 33 tapi saya tidak memikirkannya sekarang," ungkapnya

Setelah itu, Rodriguez mengaku ingin secepatnya merumput bersama dengan tim asuhan Vincenzo Montella tersebut. Ia juga meyakini skuat Rossoneri saat ini memiliki potensi yang besar.

"Saya tidak sabar untuk memulai secepat mungkin dan saya pikir ini adalah tim penting yang bisa menjadi lebih baik lagi."

(mn/dim)