Ini Impian Suso Setelah Juara Bersama Milan

Ini Impian Suso Setelah Juara Bersama Milan
Selebrasi Suso usai bobol gawang Inter. (c) AFP

Bola.net - - Memberikan gelar juara untuk AC Milan merupakan salah satu impian bagi winger . Kini setelah sukses meraihnya, ia sudah bersiap untuk mendapatkan tantangan baru yang masuk tim nasional .

Suso baru saja mengantarkan Milan menjadi juara Supercoppa Italiana tahun 2016. Pada pertandingan final, Milan mampu menahan imbang Juventus 1-1 dan menang lewat babak adu tendangan penalti.

Suso punya kontribusi besar untuk gelar ini. Pasalnya ia sukses menciptakan satu assist dan menjadi mencetak gol pada babak adu penalti.

"Selain membawa Milan meraih juara, mendapatkan panggilan tim nasional Spanyol. November yang lalu saya berada di skuat sementara namun pada akhirnya saya tidak terpilih," kata Suso kepada Marca.

"Tapi, meskipun hanya mendapatkan surat dari Federasi [Sepakbola Spanyol] bahwa saya masuk dalam skuat awal saja itu sangat penting. Karena itu menunjukkan bahwa aksi saya mendapatkan perhatian," sambungnya.

Pemain berusia 23 tahun ini sejatinya bukan sosok yang asing untuk tim nasional Spanyol. Suso sudah pernah membela Spanyol di berbagai kelompok umur. Di antaranya adalah U-17 hingga U-21.

Kini, eks pemain Liverpool berharap mendapatkan kesempatan untuk bermain di tim senior. "Saya berharap jika semua bertahan seperti saat ini, saya akan dipanggil untuk kesempatan selanjutnya," tutup Suso.