Ingin Boyong James dan Verratti, Inter Siapkan 150 Juta Euro

Ingin Boyong James dan Verratti, Inter Siapkan 150 Juta Euro
James Rodriguez jadi target Inter Milan (c) NurPhoto

Bola.net - - Raksasa Serie A, Inter Milan nampaknya tak main-main dalam ambisinya mendatangkan bintang papan atas di bursa transfer musim panas tahun depan.

Usai memecat Frank de Boer dan mengangkat Stefano Pioli menjadi allenatore, Inter diklaim bakal melakukan cuci gudang dengan menjual beberapa pemain pada Januari nanti.

Ini merupakan bagian dari rencana pembenahan total yang dicanangkan Inter. Sebagai gantinya, beberapa pemain bintang akan didatangkan di pergantian musim nanti.

Dilansir Tuttosport, Nerazzurri diyakini akan menyiapkan dana segar senilai tak kurang dari 150 juta euro untuk memboyong playmaker Real Madrid, James Rodriguez dan bintang , Marco Verratti.

Pemilik baru Inter dari Tiongkok, Suning Group diklaim akan bertemu Presiden La Beneamata asal Indonesia, Erick Thohir untuk mendiskusikan tawaran yang akan dilayangkan ke Real dan PSG.