Ikut Bersimpati, Milan Pasang Logo Chapecoense

Ikut Bersimpati, Milan Pasang Logo Chapecoense
Jersey AC Milan dengan logo Chapecoense. (c) ACM

Bola.net - - Raksasa Serie A, AC Milan, merilis jersey spesial saat lawan hari Minggu mendatang sebagai aksi penghormatan untuk klub .

Seperti yang diketahui, tragedi menimpa klub Brasil tersebut. Saat para pemainnya hendak terbang ke Kolombia untuk melakoni final leg pertama Copa Sudamericana, pesawat yang mereka tumpangi jatuh. Nyaris semua penumpang tewas, namun tiga pemain plus dua awak kabin dan satu jurnalis berhasil selamat dari maut.

Tribut alias penghormatan dan simpati dari berbagai dunia mengalir deras untuk klub tersebut. Milan pun tak mau ketinggalan.

Mereka mengumumkan bahwa saat menghadapi Crotone di San Siro nanti, mereka akan mengenakan jersey spesial. Jersey itu akan dipasangi logo klub Chapecoensei di lengan kiri. Tak cuma itu, sebuah tulisan besar berupa 'Forca Chape' akan dicetak di bagian belakang jersey tersebut.

Kemudian, jersey spesial tersebut akan langsung dijual setelah pertandingan. Semua keuntungan yang didapat dari penjualan itu akan didonasikan pada pihak Chapecoense.

Sebelumnya, rival sekota Rossoneri yakni Inter Milan juga sudah mengumumkan bahwa mereka juga akan memberikan tribute pada Chapecoense. Mereka menyiapkan sebuah ban kapten spesial yang bergambar logo Chapecoense.

(acm/dim)