Icardi Tak Punya Niat Tinggalkan Inter

Icardi Tak Punya Niat Tinggalkan Inter
Mauro Icardi. (c) AFP
Bola.net - Mauro Icardi menegaskan bahwa dirinya tak pernah punya niat untuk meninggalkan Internazionale pada musim panas ini. Padahal sebelumnya Icardi dikabarkan menjadi incaran utama Atletico Madrid.

Klub jawara La Liga tersebut ingin memboyong Icardi sebagai pengganti Diego Costa yang hengkang ke Chelsea. Namun pada akhirnya Atletico lebih memilih Mario Mandzukic yang didatangkan dari Bayern Munich.

"Atletico? Kenapa saya harus meninggalkan Inter? Saya pemain kunci di sini dan saya ingin bermain bagus mengenakan jersey Inter," ucap pemain berusia 21 tahun tersebut kepada Corriere dello Sport.

"Selama liburan saya mematikan telepon saya dan tidak membaca koran apapun. Saya bahkan tidak punya niat untuk meninggalkan Inter."

Icardi sendiri di musim 2013/14 diberi kesempatan tampil 22 kali di Serie A dan mencetak sembilan gol.[initial]

 (gl/ada)