Ibrahimovic Kembali Digosipkan dengan AC Milan

Ibrahimovic Kembali Digosipkan dengan AC Milan
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Zlatan Ibrahimovic kembali dirumorkan akan rujuk dengan AC Milan. Striker PSG tersebut dikatakan akan datang ke San Siro pada akhir musim ini.


Corrierre dello Sport menyebutkan bahwa kontrak Ibrahimovic dengan PSG akan habis pada musim panas nanti. Pemain asal Swedia tersebut belum mengambil kontrak baru dan diklaim tak akan memperpanjang kontraknya.


Awal bulan ini, Ibrahimovic memang mengaku telah menolak tawaran Milan. Ketika kontraknya habis, bukan tidak mungkin, mantan pemain Barcelona tersebut akan kembali berseragam Rossoneri setelah meninggalkan Milan 2012 lalu.


Ketika bersama Milan, Ibrahimovic tampil sebanyak 85 pertandingan dan mengumpulkan 56 gol. Perannya sangat besar ketika Milan terakhir kali menjuarai Serie A pada tahun 2011. [initial]

 (cds/shd)