
Dalam beberapa tahun belakangan, Rossoneri memang tak lagi menjadi salah satu kekuatan utama di Italia dan Eropa. Mereka sudah puasa sejak 2011 dan juga tak lagi bermain di kompetisi Eropa sejak tiga musim lalu.
Dan Honda yang kesal pun akhirnya angkat bicara dengan membandingkannya dengan bagaimana suporter Jepang mendukung tim nasional mereka.
"Di Jepang, anda hampir tak pernah mendengar cemoohan apapun, tapi saya pikir ada terlalu banyak cemooh yang ditujukan untuk klub saya. Apa yang benar-benar tak bekerja di Milan adalah bahwa saat kami tertinggal dalam permainan, fans meninggalkan kami. Kami merasa tak ada lagi cinta dari fans," ujarnya.
"Segera setelah kami menang, mereka mulai memperlakukan kami seperti kami satu keluarga. Mereka hanya peduli tentang hasil dan angka. Ini semua tentang menang atau kalah," sambungnya.
"Ini adalah salah satu alasan mengapa ini bukan hanya Milan, tapi juga skuat Italia berada dalam situasi ini. Di Italia, mereka terobsesi dengan hasil dan anda hanya dapat menanganinya bila anda bagus dengan tekanan. Bila anda mencoba sesuatu yang baru, maka anda tak bisa menangani sikap semacam ini," tandasnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Oktober 2016 14:31
-
Liga Italia 5 Oktober 2016 13:42
Striker Muda Italia Nyaris Berhenti Sepakbola Gara-gara Milan
-
Liga Italia 5 Oktober 2016 12:40
-
Liga Italia 5 Oktober 2016 11:52
-
Liga Italia 5 Oktober 2016 11:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:13
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:07
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 10:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...