Higuain: Saya Tidak Akan Lupakan Napoli

Higuain: Saya Tidak Akan Lupakan Napoli
Gonzalo Higuain (c) JUVE

Bola.net - - Gonzalo Higuain memang kini sudah pindah ke . Namun, penyerang asal Argentina ini memastikan bahwa ia tidak akan melupakan momen-momen yang sudah ia ukir saat membela .

Higuain memiliki tiga musim yang indah bersama Napoli. Ia menjadi mesin gol dan pemain yang paling dibanggakan oleh fans klub asal kota Naples tersebut. Namun, semua buyar saat Higuain memutuskan pindah ke Juventus pada awal musim ini.

Meski begitu, Higuain masih sangat menghormati Napoli dan para fansnya. Namun, ia tidak menyebut nama Presiden Aurelio De Laurentiis yang selama ini memang kerap menyerangnya.

"Saya adalah seorang pria yang tidak akan melupakan apa yang sudah saya lakukan dan apa yang saya terima. Napoli telah memberikan saya banyak hal," kata Higuain kepada Corriere della Sera.

"Ini merupakan tanda terima kasih dari saya kepada tim, pelatih dan juga para fans," tandas Higuain tanpa menambahkan De Laurentiis.

Apa yang dikatakan oleh Higuain ini bukan sekedar omong kosong belaka. Ia sudah membuktikan saat Juventus bertemu Napoli pada bulan Oktober yang lalu. Ia sukses mencetak gol dan memastikan Juve meraih kemenangan.

Namun, penyerang yang berjuluk El Pipita ini memilih untuk tidak merayakan golnya.

"Saya dibesarkan dengan cara-cara tertentu dan telah memutuskan sebelum pertandingan untuk melakukan aksi tersebut. Setelah pertandingan, saya ikut merayakan dengan Juventus karena mereka juga layak untuk di hormati dan mereka telah memberi saya cinta," pungkas pemain yang juga pernah membela Real Madrid ini.