
Bola.net - Gonzalo Higuain mengatakan bahwa kesuksesan Napoli mengakhiri perlawanan AS Roma di semifinal Coppa Italia 2013/14 adalah hal yang wajar. Menurut striker Napoli asal Argentina itu, melihat performa timnya dalam partai dua leg melawan Roma, Partenopei memang lebih pantas masuk final.
Napoli kebobolan tiga kali pada leg pertama di Olimpico, tapi mereka membawa pulang dua gol tandang berharga dari sana. Ganti menjamu Roma di San Paolo, Kamis (13/2), Napoli tak terhadang dan menang 3-0 berkat gol-gol Jose Callejon (33'), Higuain (48') serta Jorginho Frello (51').
"Kemenangan 3-0 yang hebat. Kami pantas lolos ke final dan para tifosi layak mendapatkannya. Perasaaan saya sangat luar biasa saat ini," kata Higuain seperti dilansir Football Italia.
"Napoli bermain impresif dalam dua leg dan mencetak gol saat benar-benar dibutuhkan. Barisan pertahanan kami juga tampil solid. Saya bangga dengan tim ini," pungkasnya.
Di final, Napoli akan melawan Fiorentina, yang lolos setelah menyingkirkan Udinese dengan agregat 3-2. Laga itu sendiri digelar 3 atau 7 Mei mendatang, tergantung 'kelangsungan hidup' mereka di pentas Liga Europa.
Bagi Napoli, ini adalah finalnya yang ke-9 di Coppa Italia (1962, 1972, 1976, 1978, 1987, 1989, 1997, 2012, 2014). Jika menang, maka Napoli akan meraih gelar mereka yang kelima setelah sebelumnya pernah berjaya pada musim 1961/62, 1975/76, 1986/87 serta 2011/12. [initial]
(foti/gia)
Napoli kebobolan tiga kali pada leg pertama di Olimpico, tapi mereka membawa pulang dua gol tandang berharga dari sana. Ganti menjamu Roma di San Paolo, Kamis (13/2), Napoli tak terhadang dan menang 3-0 berkat gol-gol Jose Callejon (33'), Higuain (48') serta Jorginho Frello (51').
"Kemenangan 3-0 yang hebat. Kami pantas lolos ke final dan para tifosi layak mendapatkannya. Perasaaan saya sangat luar biasa saat ini," kata Higuain seperti dilansir Football Italia.
"Napoli bermain impresif dalam dua leg dan mencetak gol saat benar-benar dibutuhkan. Barisan pertahanan kami juga tampil solid. Saya bangga dengan tim ini," pungkasnya.
Di final, Napoli akan melawan Fiorentina, yang lolos setelah menyingkirkan Udinese dengan agregat 3-2. Laga itu sendiri digelar 3 atau 7 Mei mendatang, tergantung 'kelangsungan hidup' mereka di pentas Liga Europa.
Bagi Napoli, ini adalah finalnya yang ke-9 di Coppa Italia (1962, 1972, 1976, 1978, 1987, 1989, 1997, 2012, 2014). Jika menang, maka Napoli akan meraih gelar mereka yang kelima setelah sebelumnya pernah berjaya pada musim 1961/62, 1975/76, 1986/87 serta 2011/12. [initial]
Klik Juga:
- Sekilas 16 Besar UCL 2013/14: Arsenal vs Bayern
- Sekilas 16 Besar UCL 2013/14: Leverkusen vs PSG
- Sekilas 16 Besar UCL 2013/14: City vs Barcelona
- 10 Kiper Bergaji Termahal Sejagat
- Kisah Cinta Cristiano Ronaldo dan Real Madrid
- 10 Klub Terboros di Bursa Musim Dingin 2013/14
- 'Markas' Tim Iran di Brasil
- 'Markas' Tim Kolombia di Brasil
- 'Markas' Tim Amerika Serikat di Brasil
- 'Markas' Nigeria dan Portugal di Brasil
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 Februari 2014 11:57
-
Liga Italia 12 Februari 2014 09:14
-
Liga Italia 12 Februari 2014 01:40
-
Liga Italia 11 Februari 2014 22:33
-
Liga Italia 11 Februari 2014 22:16
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...