
Bola.net - - Juventus akan bertandang ke San Paolo untuk menghadapi pemimpin klasemen Napoli pada giornata 15 Serie A 2017/18, Sabtu . Eks bomber Napoli Gonzalo Higuain kabarnya bakal dipaksakan main meski baru saja menjalani operasi tangan.
Pasalnya, Mario Mandzukic mengalami cedera otot di latihan terakhir Juventus. Hal ini memaksa pelatih Massimiliano Allegri memutar otak.
Menurut Sky Sport Italia, Allegri akan mengambil risiko dengan memasang Higuain dari menit awal. Higuain sendiri siap jadi starter meski harus memakai pelindung untuk tangannya.
Sebelumnya sempat muncul spekulasi bahwa Allegri bakal memasang Paulo Dybala sebagai False 9 dalam formasi 3-4-3, diapit oleh Douglas Costa dan Juan Cuadrado di kedua sayap. Ini merupakan salah satu solusi untuk mengatasi absennya Mandzukic.
Namun, jika Higuain dipaksakan main dari menit awal, Allegri akan tetap dengan sistem 3-4-2-1. Higuain bakal didukung oleh Dybala dan Costa.
Selain Mandzukic, Benedikt Howedes juga harus absen akibat cedera otot. Berikut perkiraan susunan pemain kedua tim versi Sky Sport Italia.
Napoli: Reina; Hysaj, Albiol, Koulibaly, Mario Rui; Allan, Jorginho, Hamsik; Callejon, Mertens, Insigne.
Buffon; Benatia, Barzagli, Chiellini; De Sciglio, Pjanic, Khedira, Asamoah; Dybala, Douglas Costa; Higuain.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 30 November 2017 23:36
-
Liga Italia 30 November 2017 20:50
-
Liga Italia 30 November 2017 19:49
-
Liga Italia 30 November 2017 17:43
-
Liga Inggris 30 November 2017 16:00
Comot Manolas, Ini Biaya yang Harus Dikeluarkan Chelsea dan Arsenal
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...