Higuain: Cetak Gol ke Gawang Napoli Rasanya Unik

Higuain: Cetak Gol ke Gawang Napoli Rasanya Unik
Gonzalo Higuain (c) AFP

Bola.net - - Gonzalo Higuain mengatakan mencetak gol ke gawang Napoli pada akhir pekan lalu rasanya unik. Dan ia mengatakan duetnya bersama Mario Mandzukic akan berjalan baik seiring dengan waktu.

Higuain gabung dengan Juve pada musim panas ini dari Napoli dengan harga 90 juta euro. Massimiliano Allegri kemudian sering memasangnya di lini depan Juve bersanding Paulo Dybala.

Tapi setelah Dybala mengalami cedera ketika menghadapi Milan, Higuain dan Mandzukic dipasang bersama. Perubahan ini sepertinya tak mengurangi ketajaman Bianconeri.

Ketika lawan Sampdoria, Mandzukic membuka gol pertama dalam kemenangan 4-1. Dan Higuain menjadi penentu kemenangan ketika menghadapi Napoli dalam skor 2-1.

"Saya dan Mario bermain baik sebagai dua penyerang di depan. Musim yang panjang menanti kami. Lebih sering kami bermain bersama, kami akan semakin saling paham," ujar Higuain seperti dikutip dari Soccerway.

"Mencetak gol pada hari Sabtu kemarin rasanya unik. Untung kami menang. Tugas saya adalah mencetak gol tapi juga memberikan segalanya untuk tim," sambungnya.