
Bola.net - Striker haus gol asal Argentina, Gonzalo Higuain, membantah anggapan bahwa klubnya saat ini, Napoli lebih lemah dari Real Madrid, klub yang sebelumnya ia bela. Pemain berjuluk El Pipita ini baru saja pindah dari El Real menuju Il Partenopei dengan megatransfer senilai 37 juta Euro pada musim panas lalu.
Lebih lanjut, bomber 26 tahun ini menolak saat disuruh membandingkan kekuatan antara Napoli dan Madrid. Ia juga tak menyesali keputusannya untuk pindah ke San Paolo.
"Saya tak pernah merasa Napoli lebih lemah ketimbang Madrid. Saya berada di sini karena Napoli merupakan tim yang kuat," tegas Higuain kepada La Repubblica.
"Dua klub ini memang berbeda. Saat saya memilih Napoli, saya yakin bahwa kami akan konsisten bersaing di papan atas. (Rafael) Benitez dan (Aurelio) De Laurentiis membuat saya percaya dengan proyek mereka. Ada keinginan besar untuk menang di sini."
Pria yang lahir di Prancis tersebut sejauh ini total telah mencetak 13 gol dalam 24 penampilannya di Serie A musim ini. Sumbangan gol demi golnya turut membantu timnya bertengger di urutan ketiga klasemen sementara di bawah Juventus dan AS Roma. (lr/mri)
Lebih lanjut, bomber 26 tahun ini menolak saat disuruh membandingkan kekuatan antara Napoli dan Madrid. Ia juga tak menyesali keputusannya untuk pindah ke San Paolo.
"Saya tak pernah merasa Napoli lebih lemah ketimbang Madrid. Saya berada di sini karena Napoli merupakan tim yang kuat," tegas Higuain kepada La Repubblica.
"Dua klub ini memang berbeda. Saat saya memilih Napoli, saya yakin bahwa kami akan konsisten bersaing di papan atas. (Rafael) Benitez dan (Aurelio) De Laurentiis membuat saya percaya dengan proyek mereka. Ada keinginan besar untuk menang di sini."
Pria yang lahir di Prancis tersebut sejauh ini total telah mencetak 13 gol dalam 24 penampilannya di Serie A musim ini. Sumbangan gol demi golnya turut membantu timnya bertengger di urutan ketiga klasemen sementara di bawah Juventus dan AS Roma. (lr/mri)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 9 Maret 2014 23:35
Berkostum Batman dan Goda Banteng, Illaramendi Didenda Madrid
-
Liga Champions 9 Maret 2014 21:57
-
Liga Spanyol 9 Maret 2014 05:30
-
Liga Spanyol 9 Maret 2014 04:50
-
Liga Spanyol 9 Maret 2014 04:27
Zidane: Ronaldo Datang Pertama dan Pulang Terakhir Saat Latihan
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...