Hernanes Tolak Tawaran Genoa dan Hebei China Fortune

Hernanes Tolak Tawaran Genoa dan Hebei China Fortune
Selebrasi gol Hernanes (c) AFP

Bola.net - - Gelandang Juventus, Hernanes dikabarkan telah menolak dua tawaran dari Genoa dan juga Hebei China Fortune.

Nama Hernanes memang sejak awal musim ini telah santer dikabarkan akan meninggalkan Turin setelah tak mendapatkan tempat utama. Nama Genoa telah banyak dikaitkan dengan nama gelandang asal Brasil tersebut.

Dan baru-baru ini dikabarkan oleh Tuttosport bahwa Hernanes menolak untuk pergi ke Genoa karena ingin bertahan di Turin dan berjuang untuk tempat utama.

Selain Genoa, satu tim lain yang juga disebut tertarik dengan mantan pemain Inter Milan itu adalah klub Tiongkok, Hebei China Fortune. Namun Hernanes disebut tak tertarik bermain di Asia meskipun dikabarkan akan mendapatkan gaji 8 juta euro per musim.

Musim ini Hernanes telah mencetak satu gol dalam 10 penampilannya di Serie A untuk Juventus, dan sudah tampil dua kali di Liga Champions.