Hernanes: Tetap Fokus, Juventus!

Hernanes: Tetap Fokus, Juventus!
Hernanes (c) JFC
- Gelandang , meminta rekan-rekannya untuk terus mempertahankan performa mereka demi target scudetto. Bianconeri baru saja mengalahkan Inter Milan 2-0.


Juventus sukses menjauh dari kejaran Napoli usai mengalahkan Inter Milan akhir pekan lalu. Kini, Bianconeri unggul empat poin dari Napoli yang masih akan bermain awal pekan ini melawan Fiorentina.


Usai mengalahkan Inter Milan itu, Hernanes mengungkapkan bahwa perburuan gelar masih belum usai. Karena itu, ia meminta rekan-rekannya untuk tetap kuat dan fokus hingga akhir musim.


"Kami berada di depan dengan 11 pertandingan tersisa dan ini luar biasa untuk memiliki nasib kami di tangan sendiri," ujarnya.


"Tim lain akan berjuang kuat untuk menangkap kami, tapi kami harus benar-benar fokus pada diri kami sendiri," tandasnya.[initial]


 (juv/dzi)