Head to Head dan Statistik: Inter Milan vs Udinese

Head to Head dan Statistik: Inter Milan vs Udinese
Serie A 2023/2024: Selebrasi gol striker Inter Milan, Lautaro Martinez (c) Spada/LaPresse via AP

Bola.net - Inter Milan akan menjamu Udinese di Giuseppe Meazza pada pekan ke-15 Serie A 2023/2024. Pertandingan Inter vs Udinese ini akan kick-off Minggu, 10 Desember 2023, jam 02:45 WIB.

Dalam laga kandang vs Udinese di Serie A musim lalu, Inter menang 3-1. Keunggulan Inter lewat penalti Romelu Lukaku menit 20 sempat dibalas Udinese lewat gol Sandi Lovric menit 43, tapi Inter kemudian mencetak dua gol lagi melalui Henrikh Mkhitaryan menit 73 dan Lautaro Martinez menit 89.

Catatan Pertemuan di Serie A
Inter Milan menang: 51
Seri: 27
Udinese menang: 22.

1 dari 3 halaman

Head to Head Inter Milan vs Udinese

Head to Head Inter Milan vs Udinese

Serie A 2023/2024: Selebrasi gol pemain Inter Milan, Hakan Calhanoglu, dalam laga Napoli vs Inter Milan di pekan 14 (c) Alessandro Garofalo/LaPresse via AP

5 Pertemuan Terakhir
19-02-2023 Inter 3-1 Udinese (Serie A)
18-09-2022 Udinese 3-1 Inter (Serie A)
01-05-2022 Udinese 1-2 Inter (Serie A)
31-10-2021 Inter 2-0 Udinese (Serie A)
23-05-2021 Inter 5-1 Udinese (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan (M-M-S-S-M)
09-11-23 Salzburg 0-1 Inter (Liga Champions)
13-11-23 Inter 2-0 Frosinone (Serie A)
27-11-23 Juventus 1-1 Inter (Serie A)
30-11-23 Benfica 3-3 Inter (Liga Champions)
04-12-23 Napoli 0-3 Inter (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Udinese (K-M-S-K-S)
02-11-23 Udinese 1-2 Cagliari (Coppa Italia)
05-11-23 Milan 0-1 Udinese (Serie A)
12-11-23 Udinese 1-1 Atalanta (Serie A)
27-11-23 Roma 3-1 Udinese (Serie A)
03-12-23 Udinese 3-3 Verona (Serie A).

2 dari 3 halaman

Statistik Pralaga Inter Milan vs Udinese

Statistik Pralaga Inter Milan vs Udinese

Roberto Pereyra berebut bola dengan Roberto Gagliardini di laga Udinese vs Inter Milan di Friuli, Minggu (18/09/2022) malam WIB. (c) LaPresse via AP Photo
  • Inter menang 8 kali dan cuma kalah 1 kali dalam 11 laga terakhir vs Udinese di Serie A (M8 S2 K1).
  • Inter selalu menang dalam 5 laga kandang terakhir vs Udinese di Serie A.
  • Inter tak terkalahkan dalam 8 laga terakhir di Serie A (M6 S2 K0).
  • Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 8 laga terakhir di Serie A.
  • Inter 2 kali nirbobol dan cuma kemasukan total 1 gol dalam 3 laga terakhir di Serie A.
  • Inter selalu menang tanpa kebobolan dalam 2 laga kandang terakhir di Serie A: 1-0 vs Roma, 2-0 vs Frosinone.
  • Udinese baru menang 1 kali di Serie A musim ini (M1 S9 K4).
  • Udinese selalu mencetak 1 gol dalam 3 laga tandang terakhir di Serie A: seri 1-1 vs Monza, menang 1-0 vs Milan, kalah 1-3 vs Roma.