
Bola.net - Striker Inter Milan Romelu Lukaku baru saja menorehkan rekor baru untuk dirinya. Bomber asal Belgia itu kini sudah mencetak 300 gol dalam sepanjang kariernya.
Jumlah gol tersebut ditorehkan saat Lukaku membantu Inter meraih kemenangan 3-1 saat melawan Lazio dalam lanjutan Serie A di Giuseppe Meazza, Senin (15/2/2021) dini hari WIB. Lukaku mencetak dua gol dalam pertandingan tersebut.
Lukaku mencetak gol pertamanya saat melawan Lazio pada menit ke-22. Pemain berusia 27 tahun itu membawa Nerazzurri unggul lewat eksekusi penalti.
Advertisement
Setelah itu, Lukaku mencetak gol lagi pada menit ke-45+1. Ia menjebol gawang Lazio dengan kaki kanannya usai menerima umpan terdefleksi dari Marcelo Brozovic.
Dua gol Lukaku itu mengantarkan Inter meraih kemenangan 3-1 atas Lazio. Kini mantan pemain Manchester United itu tercatat mengoleksi 300 gol selama berkarier di level klub dan timnas senior Belgia.
300 - Romelu #Lukaku has scored his goal number 300 with Clubs and First National Team. Devasting.#InterLazio pic.twitter.com/B91ilCJetm
— OptaPaolo (@OptaPaolo) February 14, 2021
Antar Inter ke Puncak Klasemen
Kemenangan atas Lazio membuat Inter menduduki puncak klasemen Serie A musim 2020-2021. Pasukan Antonio Conte menyalip AC Milan yang sebelumnya menelan kekalahan dari tim promosi, Spezia.
Nerazzurri kini mengoleksi 50 poin setelah menjalani 22 pertandingan. Mereka unggul satu angka dari Rossoneri yang mengumpulkan 49 poin.
Pujian dari Conte
Penampilan impresif yang ditunjukkan Lukaku dalam pertandingan melawan Lazio juga menuai pujian dari sang pelatih Antonio Conte.
"Romelu menunjukkan reaksi yang signifikan seperti yang ditampilkan oleh seluruh tim," kata Conte di situs resmi klub.
Lautaro juga seperti demikian, tetapi banyak dari mereka tampil dengan baik pada malam ini. Perisic menampilkan performa yang luar biasa di kedua ujung lapangan dan para pemain bertahan kami sempurna, sulit untuk membahas penampilan perorangan secara khusus.
"Akhir-akhir ini, Romelu mengalami beberapa kesulitan tetapi adalah hal yang normal untuk mengalami saat-saat performa menurun. Kami membutuhkan Romelu yang ini, yang kembali ke level biasanya. Kami membutuhkannya seperti kami membutuhkan seluruh tim dan semangat ini.”
Sumber: Opta, Inter Milan, FC Tables
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 14 Februari 2021 01:24
Antonio Conte Minta Maaf pada Juventus: Harusnya Acungkan Jempol Saja
-
Bundesliga 12 Februari 2021 23:43
Douglas Costa Suka Lihat Keributan Antara Conte vs Agnelli dan Lukaku vs Ibrahimovic
-
Liga Italia 12 Februari 2021 05:51
Tentang Perseteruan Antonio Conte vs Andrea Agnelli, Ini Kesaksian Leonardo Bonucci
-
Liga Italia 11 Februari 2021 23:05
Lanjutan Drama Antonio Conte vs Andrea Agnelli, Siapa yang Dihukum?
-
Liga Italia 11 Februari 2021 16:45
Gelut Conte vs Agnelli: Apa Sih Latar Belakang Perseteruan Keduanya?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...