
Bola.net - Inter Milan harus menyerah dengan skor 2-4 kala menghadapi Villarreal dalam partai uji coba pramusim yang digelar di Stadio Adriatico, Pescara, Minggu (7/8/2022) dini hari WIB.
Pada laga ini, Villarreal mampu unggul lebih dahulu berkat gol Alfonso Pedraza pada menit ke-29. Tujuh menit berselang, Romelu Lukaku menyamakan skor menjadi 1-1.
Dua menit sebelum turun minum, Francis Coquelin mencetak gol untuk membawa Villarreal kembali unggul. Skor ini pun mengakhiri babak pertama.
Advertisement
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Pedraza mencetak gol keduanya sekaligus membuat Villarreal semakin menjauh. Danilo D'Ambrosio membobol gawang Geronimo Rulli untuk membuat skor menjadi 2-3.
Villarreal mengunci kemenangan berkat gol Nicolas Jackson pada menit ke-81. Skor 4-2 untuk klub La Liga itu pun menjadi hasil akhir pertandingan ini.
Inter akan mengawali petualangan mereka di Serie A musim 2022/23 dengan melawat ke markas Lecce pada Minggu (14/8/2022) dini hari WIB mendatang.
Susunan Pemain
Inter: Handanovic; Skriniar (D'Ambrosio 62'), De Vrij, Bastoni (Darmian 54'); Dumfries (Bellanova 62'), Barella (Gagliardini 68'), Asllani, Calhanoglu (Mkhitaryan 54'), Gosens (Dimarco 54'); Lukaku (Dzeko 68'), Martinez (Correa 68').
Villarreal: Rulli; Foyth, Albiol (Mandi 71'), Torres (Cuenca 71'), Pedraza (Morales 62'); Pino (Estupinan 62'), Capoue, Parejo, Coquelin (Chukwueze 62'); Baena (Morlanes 79'), Jackson.
Hasil Pramusim Inter Milan 2023/2023
Selasa, 12 Juli 2022
Lugano 1-4 Inter Milan
Minggu 17 Juli 2022
Inter Milan 2-2 AS Monaco
Sabtu, 23 Juli 2022
Lens 1-0 Inter Milan
Minggu, 31 Juli 2022
Inter Milan 2-2 Lyon
Minggu, 7 Agustus 2022
Inter Milan 2-4 Villarreal
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Agustus 2022 20:26
-
Bola Indonesia 6 Agustus 2022 17:28
Hasil BRI Liga 1: Menang Comeback, PSIS Semarang Kalahkan Barito Putera
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...