Hasil Pertandingan Sassuolo vs AS Roma: Skor 0-1

Hasil Pertandingan Sassuolo vs AS Roma: Skor 0-1
Kostas Manolas. (c) AS Roma

Bola.net - - Gol BUnuh Diri Pegolo Beri Roma Kemenangan

Pertandingan giornata 38 Serie A 2017-18 mempertemukan melawan AS Roma. Pertandingan ini dilangsungkan di Stadio Citta del Tricolore pada hari Senin .

Gol bunuh diri Gianluca Pegolo memastikan Roma finis di peringkat tiga Serie A musim ini. Pertandingan berjalan relatif lamban dan membosankan dan kedua tim baru mulai menciptakan banyak peluang saat laga hampir usai.

Pertandingan ini bisa dikatakan nyaris tak berarti karena tak akan mengubah target kedua tim di Serie A musim ini. AS Roma sudah dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan sementara Sassuolo sudah nyaman berada di papan tengah.

Pertandingan berjalan dalam tempo lamban dan intensitas serangan kedua tim juga rendah. Saat menguasai bola, umpan-umpan untuk membangun serangan juga relatif lamban. Alhasil, pertandingan ini lebih terasa layaknya laga persahabatan.

Roma secara umum memang lebih dominan tapi juga terlihat santai dan terkesan tak mengejar gol. Sassuolo sendiri terlihat cukup puas dengan situasi yang terjadi di lapangan dan memilih bertahan sejak di tengah.

Menjelang jeda, Roma berhasil meraih keunggulan lewat gol bunuh diri kiper Sassuolo; Gianluca Pegolo. Kostas Manolas menguasai bola di pinggir garis dan berniat melepas umpan tarik jauh. Namun Pegolo salah mengantisipasi arah bola yang menyebabkan bola berbelok ke gawangnya sendiri. Babak pertama berakhir dengan skor 0-1.

Pada babak kedua, situasi tak banyak berubah. Kedua tim masih terlihat bermain dengan rileks dan tanpa beban. Tak banyak kreasi yang ditunjukkan kedua tim untuk mengancam gawang lawan.

Intensitas pertandingan sempat naik menjelang laga usai, Roma dan Sassuolo sama-sama mulai menunjukkan kreativitas dan menciptakan banyak peluang. Tapi sampai laga usai, tak ada gol tercipta dan Roma pun bisa pulang dengan kemenangan 1-0.

Susunan pemain Sassuolo: Gianluca Pegolo, Francesco Acerbi, Federico Peluso (Timo Letschert), Mauricio Lemos, Alfred Duncan, Simone Missiroli, Francesco Magnanelli, Rogerio, Claud Adjapong, Matteo Politano, Domenico Berardi (Khouma Babacar).

Susunan pemain AS Roma: Lukasz Skorupski, Federico Fazio, Kostas Manolas, Aleksandar Kolarov, Alessandro Florenzi (Elio Capradossi), Maxime Gonalons, Kevin Strootman, Lorenzo Pellegrini, Edin Dzeko, Diego Perotti (Gerson), Patrik Schick (Stephan El Shaarawy).(bola/hsw)