
Bola.net - - Pertandingan giornata 10 Serie A 2017-18 mempertemukan melawan SPAL 2013. Pertandingan ini dilangsungkan di Allianz Stadium pada hari Kamis .
Tanpa diperkuat beberapa pemain kuncinya, Juventus masih terlalu perkasa bagi SPAL. Juve mampu meraih kemenangan 4-1 lewat gol-gol dari Federico Bernardeschi, Paulo Dybala, Gonzalo Higuain dan Juan Cuadrado. Gol balasan SPAL dicetak oleh Alberto Paloschi.
Juventus tidak butuh waktu lama untuk mengambil kendali permainan. Mereka langsung menekan pertahanan SPAL sejak awal laga.
Juventus sudah unggul saat pertandingan baru berjalan 14 menit melalui Federico Bernardeschi. Mendapatkan bola di luar kotak penalti, Bernardeschi mengendalikan bola dengan kaki kanannya dan kemudian menembak saat bola masih di udara dengan kaki kirinya. Bola bersarang di pojok atas gawang Gomis.
Delapan menit kemudian, giliran Paulo Dybala yang mencetak gol. Mendapatkan tendangan bebas di luar kotak penalti, Dybala melepas tembakan langsung yang bersarang di pojok atas tiang dekat. Gomis lagi-lagi tak berdaya mengejar laju bola.
Namun SPAL menunjukkan mental anti menyerah. Mereka berusaha mengejar pada menit ke-34 melalui gol Alberto Paloschi. Eks penyerang AC Milan itu menyambar bola di depan gawang Szczesny dan mengubah kedudukan menjadi 2-1. SPAL bahkan mampu mencetak gol kedua namun kemudian dianulir wasit setelah berkonsultasi dengan VAR karena pemain mereka dinilai melakukan pelanggaran sebelum mencetak gol. Babak pertama pun usai dengan skor 2-1.
Pada babak kedua, Juventus mulai menutup ruang gerak SPAL sehingga mereka bisa mendominasi penuh jalannya pertandingan. Upaya Juve untuk menambah gol baru bisa terwujud saat babak kedua berjalan 20 menit.
Dari tendangan pojok Dybala, kemelut tercipta di depan gawang SPAL. Bola kemudian disambar oleh Higuain untuk melepas tembakan keras yang tak bisa dihalau para penggawa SPAL. Skor pun berubah menjadi 3-1.
Juan Cuadrado yang turun sebagai pemain pengganti turut mencatatkan namanya di papan skor. Douglas Costa mengirim umpan silang ke depan gawang dan Cuadrado menyambutnya dengan sundulan keras yang tetap masuk ke gawang meski bola sudah ditepis Gomis.
Juve sebenarnya bisa mencetak gol kelima melalui Higuain, namun kemudian dianulir oleh wasit setelah berkonsultasi dengan VAR. Gol ini dianulir karena Higuain sudah berada dalam posisi offside saat umpan terobosan dikirim oleh Marchisio. Skor 4-1 pun bertahan sampai usai.
Susunan pemain Juventus: Szczesny; Lichtsteiner, Barzagli, Rugani, Alex Sandro; Bentancur, Khedira; Bernardeschi, Dybala, Douglas Costa; Higuain
Susunan pemain SPAL 2013: Gomis; Oikonomou, Salamon, Felipe; Lazzari, Schiavon, Viviani, Rizzo, Mattiello; Paloschi, Borriello.(bola/hsw)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Oktober 2017 23:07
-
Piala Dunia 25 Oktober 2017 20:32
-
Open Play 25 Oktober 2017 19:42
-
Liga Italia 25 Oktober 2017 15:22
-
Liga Italia 25 Oktober 2017 15:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...