
Bola.net - - AS Roma Menang Telak di Kandang Crotone
AS Roma memetik tiga poin dalam kunjungannya ke markas Crotone, Minggu (12/2). Dalam pertandingan tersebut, Giallorossi menang meyakinkan dengan keunggulan dua gol tanpa balas.
Sempat gagal unggul lewat hadiah penalti, Radja Nainggolan membuka kebuntuan pada menit 17. Edin Dzeko menggandakan kedudukan pada menit 77.
Meskipun bermain di kandang lawan, Roma yang unggul materi di atas kertas langsung mendominasi sejak menit awal. Roma mendapat hadiah penalti pada menit 17 setelah Mohamed Salah didorong dan terjatuh di dalam kotak penalti. Dzeko gagal mencetak gol dari titik putih penalti karena tembakan yang dilepas ke sebelah kiri, mampu ditepis oleh Alex Cordaz.
Kegagalan penalti tersebut membuat Roma semakin semangat mencetak gol. Nainggolan kemudian membobol gawang Crotone pada menit 40 setelah mendapat umpan dari Salah. Sebelum melepas tembakan, Nainggolan menggiring bola di dalam kotak penalti dan melepas bola dengan kaki kanannya ke tiang jauh. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.
Berlanjut ke babak kedua, Roma yang tampil kurang efektif di babak pertama, mengawali serangan dengan umpan lambung dari Kevin Strootman. Umpan tersebut disambut tendangan voli Salah, namun Cordaz masih sigap menghentikan peluang tersebut.
Sebelum genap 60 menit, Roma hampir saja menggandakan keunggulan lewat tendangan Dzeko dan sundulan Federico Fazio. Namun dua peluang terjadi, tak membuahkan hasil apapun karena hanya membentur tiang gawang.
Sementara itu, Crotone sempat menyamakan kedudukan di menit 58. Sayangnya gol tersebut tidak sah karena Diego Falcinelli lebih dulu terjebak offside.
Gawang Wojciech Szczesny kembali terancam lagi tak lama setelahnya. Untung saja, kiper pinjaman dari Arsenal tersebut masih bisa menghentikan tendangan yang dilakukan Maxwell Acosty.
Roma akhirnya bisa mencetak gol lagi ketika pertandingan memasuki menit 77. Dzeko menggetarkan gawang Cordaz setelah menerima umpan matang dari Salah dari sisi kanan. Dzeko yang sudah sudah menunggu di mulut gawang, tak sulit melanjutkan bola ke dalam gawang yang sudah tak terjaga.
Skor 0-2 bertahan hingga pertandingan berakhir dan tambahan tiga poin membuat Roma kembali menduduki peringkat dua klasemen Serie A menggeser Napoli yang dalam laga sebelumnya menang atas Genoa.
Susunan Pemain
: Cordaz; Ceccherini, Dussenne (Trotta 76), Ferrari; Rosi, Capezzi, Crisetig, Mesbah (Sampirisi 54); Acosty, Falcinelli, Tonev (Nalini 81)
: Szczesny; Manolas, Fazio, Rudiger; Bruno Peres (Mario Rui 87), Paredes, Strootman, Emerson; Salah (De Rossi 80), Nainggolan (Perotti 90); Dzeko
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 11 Februari 2017 17:00
-
Liga Spanyol 11 Februari 2017 16:40
-
Liga Italia 10 Februari 2017 16:59
-
Liga Italia 10 Februari 2017 16:58
-
Liga Inggris 10 Februari 2017 12:12
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...