
Bola.net - AC Milan mendapatkan hasil yang tidak diinginkan dari laga pekan ke-27 Serie A, Sabtu (26/2/2022). Pasukan Stefano Pioli tersebut cuma bisa bisa bermain imbang 1-1 kala menjamu Udinese di markasnya, San Siro.
Tambahan satu poin setidaknya memperkokoh Milan di posisi puncak klasemen sementara Serie A. Namun mereka semakin terancam karena Inter Milan masih memantau dari peringkat kedua dan bisa memangkas jarak.
Milan tidak menciptakan banyak peluang di awal babak pertama. Mereka butuh waktu untuk membongkar benteng pertahanan lawan yang terorganisir dan menyisakan sedikit celah untuk dieksploitasi.
Advertisement
Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-29. Rafael Leao membuat fans Milan bersorak berkat golnya yang dibantu oleh Sandro Tonali. Umpan Tonali memudahkan Leao menyarangkan bola ke gawang Marco Silvestri. 1-0 buat Milan.
Milan berupaya mengejar gol kedua guna memuluskan langkah meraih tiga poin dari laga ini. Sayang, beberapa percobaannya kerap menemui jalan buntu. Keunggulan 1-0 bertahan sampai wasit mengakhiri jalannya babak pertama.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Babak Kedua
Udinese memulai jalannya babak kedua dengan cukup meyakinkan. Mereka memegang penguasaan bola dan berusaha untuk membongkar pertahanan Milan. Namun berbagai upaya yang dilakukan belum membuahkan hasil.
Pada menit ke-62, Destiny Udogie memberikan bola kepada Rodrigo Becao yang langsung menciptakan kekacauan di lini pertahanan Milan. Ia melepaskan tembakan yang mengenai pemain Rossoneri. Beruntung bagi Milan, bola mengarah tepat ke Mike Maignan.
Usaha tidak mengkhianati hasil, dan Udinese merasakannya. Udogie memberikan pengaruh yang cukup besar dan berhasil menciptakan gol buat Udinese pada menit ke-66! Roberto Pereyra perlu diapresiasi dalam gol ini sebagai penyumbang asis. 1-1.
Milan mengupayakan segala cara untuk kembali ke posisi unggul. Pada menit ke-78, Theo Hernandez mengirim bola dari tendangan bebas yang disambut Alessio Romagnoli dengan sundulan. Tapi sayangnya, peluang tersebut bisa dihentikan Marco Silvestri.
Kedudukan tidak berubah sampai wasit meniupkan peluit panjang. Skor 1-1 menjadi hasil akhir duel antara Milan kontra Udinese. Jelas, Rossoneri merugi karena gagal menjauhi sang rival, Inter Milan, di klasemen sementara.
Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Alessio Romagnoli (c), Theo Hernandez, Davide Calabria, Fikayo Tomori; Franck Kessie, Sandro Tonali; Brahim Diaz (Daniel Maldini 85'), Rafael Leao, Junior Messias (Alexis Saelemaekers 65'); Olivier Giroud (Ante Rebic 66').
Udinese (3-5-2): Marco Silvestri; Rodrigo Becao, Nehuen Pérez, Pablo Mari; Marvin Zeegelaar (Destiny Udogie 55'), Jean-Victor Makengo (Roberto Pereyra 55'), Walace, Tolgay Arslan (Mato Jajalo 90'), Nahuel Molina; Gerard Deulofeu, Beto (Isaac Success 65').
Klasemen Serie A
Baca juga:
- Ucapkan Selamat Ultah Pada Donnarumma, AC Milan 'Dirujak' Milanisti!
- Milan Gagal Menang Lawan Salernitana, Ini Reaksi Leao
- Makin Moncer di Milan, Leao: Saya Pede Bisa Membuat Perbedaan
- Pioli Ingin AC Milan Main Brutal Bak Binatang, Demi Apa?
- Peringatan Giroud untuk AC Milan: Terus Berjuang, Kita Belum Menangkan Apa pun!
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Februari 2022 20:45
Hasil BRI Liga 1: Diimbangi Persela, Persib Gagal Lewati Arema FC
-
Liga Eropa UEFA 25 Februari 2022 04:53
-
Liga Inggris 25 Februari 2022 04:49
-
Liga Eropa UEFA 25 Februari 2022 02:46
-
Bola Indonesia 24 Februari 2022 17:29
Hasil BRI Liga 1: Dwigol Dimas Drajad Bawa Persikabo 1973 Bungkam PSS
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...