'Hanya Lima Klub Yang Sanggup Beli Cavani'

'Hanya Lima Klub Yang Sanggup Beli Cavani'
Cavani disebut akan tinggalkan Napoli. (c) AFP
Bola.net - Super Agent Mino Raiola merasa yakin Edinson Cavani akan meninggalkan Napoli pada akhir musim nanti. Meski tidak mewakili Cavani, raiola bisa berpendapat seperti itu dengan melihat situasi yang berkembang saat ini.

Raiola adalah satu di antara segelintir super agent yang ada di Eropa. Ia bukan saja mewakili pemain, namun kadang juga bisa berperan sebagai penasehat bagi klub yang akan melakukan transfer.

"Saat ini Cavani tak akan pergi, tetapi saya tak terlalu yakin pada bursa transfer berikutnya. kalian (para wartawan) pasti sudah cukup pintar untuk mengetahui ke mana Cavani akan berlabuh tahun depan," ujar Raiola.

Salah satu yang menghalangi kepergian Cavani hingga saat ini adalah harganya yang kelewat mahal. Napoli hanya mau melepas Cavani jika ada klub yang berani membayar nilai buyout penyerang timnas Uruguay itu yang mencapai 63 juta euro.

"Saya yakin akan ada klub yang bersedia membayar angka itu. Namun saat ini hanya ada lima klub yang punya cukup uang untuk membayarnya; Barcelona, Real Madrid, Manchester United, Chelsea dan Paris Saint-Germain," pungkasnya. (foti/hsw)