Handanovic: Saya Yang Bertanggung Jawab

Handanovic: Saya Yang Bertanggung Jawab
Samir Handanovic (c) AFP
Bola.net - Kiper Internazionale mengaku bahwa ia bertanggung jawab atas hasil seri yang didapat Internazionale versus Parma tadi malam. Samir Handanovic melakukan kesalahan dengan melepas bola yang sudah ditangkap sehingga pemain Parma dengan mudah mencetak gol.

"Kejadian ini bisa terjadi kepada siapa saja. Saya ingin menghindari sudut dan memicu pergerakan menyerang tetapi sayangnya bola menyelinap dari genggaman saya", Ujar Handanovic.

"Saya minta maaf dan saya yang bertanggung jawab atas hasil pertandingan ini. Saya malu dengan rekan-rekan dan para suporter karena kami gagal membawa kemenangan", Tutup mantan pemain Udinese tersebut.

Internazionale sangat disayangkan kembali gagal membawa tiga poin di pekan ke 15 kali ini. Internazionale tetap bertengger di posisi empat dengan 28 poin, terpaut jauh dengan Juventus yang berada di peringkat pertama dengan 40 poin.[initial]



 (fit/han)