
Bola.net - Kiper Inter Milan Samir Handanovic mengakui bahwa timnya bermain buruk saat menghadapi tuan rumah Empoli. Namun Handanovic merasa cukup lega karena timnya tidak kebobolan pada pertandingan tersebut.
Nerazzuri hanya berhasil mencuri satu poin setelah bermain imbang 0-0 di stadion Carlo Castellani (18/01). Dengan hasil ini pasukan Roberto Mancini tertambat di peringkat sembilan dengan perolehan 26 poin dari 19 laga di Serie A.
"Kami harus mengakui sudah bermain cukup buruk. Lawan kami bermain lebih hidup dan kami tak bisa mempertahankan bola," ujar Handanovic kepada Sky Sport Italia.
"Meski tidak menang, setidaknya kami mendapat hasil imbang. Positifnya adalah kami tidak kebobolan. Kami masih berproses. Kami mesti memainkan bola lebih banyak, tapi Empoli bermain bagus dan kami harus memberi kredit pada mereka."
Handanovic masih percaya jika La Beneamata bisa finis di peringkat tiga pada akhir musim nanti. Oleh karena itu, ia mengajak rekan-rekannya segera berbenah.
"Posisi ketiga di klasemen akhir liga? Kami masih memiliki putaran kedua musim yang harus dijalani. Kami harus bangkit dan mendulang poin sebanyak mungkin," pungkasnya.[initial]
(fcim/ada)
Nerazzuri hanya berhasil mencuri satu poin setelah bermain imbang 0-0 di stadion Carlo Castellani (18/01). Dengan hasil ini pasukan Roberto Mancini tertambat di peringkat sembilan dengan perolehan 26 poin dari 19 laga di Serie A.
"Kami harus mengakui sudah bermain cukup buruk. Lawan kami bermain lebih hidup dan kami tak bisa mempertahankan bola," ujar Handanovic kepada Sky Sport Italia.
"Meski tidak menang, setidaknya kami mendapat hasil imbang. Positifnya adalah kami tidak kebobolan. Kami masih berproses. Kami mesti memainkan bola lebih banyak, tapi Empoli bermain bagus dan kami harus memberi kredit pada mereka."
Handanovic masih percaya jika La Beneamata bisa finis di peringkat tiga pada akhir musim nanti. Oleh karena itu, ia mengajak rekan-rekannya segera berbenah.
"Posisi ketiga di klasemen akhir liga? Kami masih memiliki putaran kedua musim yang harus dijalani. Kami harus bangkit dan mendulang poin sebanyak mungkin," pungkasnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 17 Januari 2015 20:45
-
Liga Italia 17 Januari 2015 18:18
-
Liga Italia 17 Januari 2015 15:31
-
Liga Italia 17 Januari 2015 15:11
Montolivo: Target Milan Lolos Liga Champions Tidak Realistis
-
Liga Italia 17 Januari 2015 12:01
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...