Guarin Sebut Duo Milan Sedang Membangun Tim Hebat

Guarin Sebut Duo Milan Sedang Membangun Tim Hebat
Fredy Guarin (c) AFP
Bola.net - Pemain Inter Milan, Fredy Guarin, mengakui bahwa AC Milan sedang membangun tim hebat untuk menghadapi musim depan. Namun demikian, ia juga mengatakan Inter tak kalah dengan tim rival satu kota tersebut.

"Milan? Mereka sedang membangun tim hebat. Carlos Bacca adalah pemain yang memiliki kecepatan, kuat dan luar biasa ketika menyerang. Dia bergerak tanpa bola dengan baik, dan banyak menerima umpan di dalam kotak penalti," jawab Guarin ketika ditanya Gazzetta dello Sport seputar musuh bebuyutannya tersebut.

Jika AC Milan mendapatkan pemain bintang seperti Carlos Bacca dan Luis Adriano, Inter juga membeli sejumlah pemain besar pada bursa transfer musim panas ini. Yang terkini, Inter akan segera meresmikan Stevan Jovetic dari Manchester City.

"Apakah ia sudah tanda tangan? Yang pasti saya sudah pernah bermain melawannya. Dia memiliki personalitas luar biasa, dan sangat berbahaya dalam posisi one on one." jelas Guarin. [initial]

 (gds/shd)